Tempat Kuliner di Purwokerto

Ridha Nabillah
Tempat kuliner di Purwokerto paling recommended dan djamin dapat memanjakan lidah dan perut Anda, salah satunya Soto Sutri Sukaraja. (Foto: Channel Youtube Dyodoran)

PURWOKERTO,iNews.id - Tempat kuliner di Purwokerto paling recommended dan djamin dapat memanjakan lidah dan perut Anda. Berbagai macam makanan lezat dapat Anda temukan di kota ini, dan harga yang ditawarkan juga tidak menguras kantong, lho. 

Yuk simak tempat kuliner di Purwokerto yang telah dirangkum pada Sabtu  (09/10/2021).

1. Soto Sutri Sokaraja
Kuliner satu ini wajib anda cicipi saat anda berada di Purwokerto. Warung soto yang berdiri sejak 1984 ini merupakan salah satu tempat terkenal di sana. Tak heran bukan jika warung soto ini memiliki pelanggan setia yang sudi untuk berkali-kali mencicipi makanan di warung soto ini.
  
Kenikmatan yang disajikan pada semangkuk soto ini sudah sangat tersohor. Bahkan, mantan presiden Bapak Susilo Bambang Yudhono juga menyempatkan dirinya untuk mencicipi Soto Sutri Sokaraja ini, lho.

2. Bakso Pekih
Bagi Anda penikmat bakso, Warung Bakso Pekih ini wajib menjadi salah satu tempat kuliner anda bila berkunjung ke Purwokerto. Warung bakso ini sangat legendaris di kotanya. Menu bakso yang disajikan juga sangat beragam, komplit.
 
Citarasa bakso ini seperti bakso bakso pada umumnya, gurih dan lezat. Selain itu, harganya sangat terjangkau, ditambah dengan porsinya yang banyak. Pasti anda suka.

3. Gereh Lodeh

Tempat kuliner yang satu ini terletak  Jalan Moh Besar No.1, Banyumas, Jawa Tengah.  Restoran ini mengusung tema budaya Jawa yang masih amat kental. Konsep sajian menu hidangannya  prasmanan. Pengunjung dapat mengambil sendiri pilihan makanannya dengan pilihan lauk yang menggoda lidah.  Tempat ini dibuka mulai  pukul 10.00 WIB-22.00 WIB ini sangat cocok didatangi bersama keluarga di akhir pekan.
 
4. Red Chili

Tempat kuliner satu ini mengusung konsep garden sangat cocok untuk menikmati waktu bersantap Anda. Selain tempatnya yang nyaman, interior yang terdapat di restoren ini juga instagramable banget, bikin betah lama-lama di tempat ini. 

Tempat kuliner yang terletak di Jalan Baturaden, Purwokerto ini menawarkan berbagai macam hidangan. Mulai dari seafood, chineese food, dan tidak ketinggalan pula makanan khas Nusantara. Red Chili sendiri mulai buka pukul 09.00 WIB – 22.00 WIB.

5. Mang Engking
Restoran yang buka mulai dari pukul 10.00-21.00 WIB ini mengusung konsep alam pedesaan yang asri. Restoran ini berada di Jalan Prof. Dr. HR Boenyamin, Purwokerto ini menghidangkan berbagai macam aneka hidangan yang menggoda lidah anda. Selain itu, fasilitas yang ada di tempat ini juga lengkap, mulai dari toilet, mushola, gazebo, kolam ikan, dan lain sebagainya.

Nah, demikian tempat kuliner di Purwokerto yang paling recommended jika Anda berkunjung ke sana. Jangan lupa mampir untuk mencicipi aneka hidangannya ya.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network