CEO Perusahaan Ini Pecat 900 Karyawannya Lewat Webinar Zoom

Athika Rahma
CEO Better.com Vishal Garg memecat 900 karyawannya secara tiba-tiba melalui webinar Zoom. (Foto: Forbes)

JAKARTA,iNews.id - CEO Better.com Vishal Garg memecat 900 karyawannya secara tiba-tiba melalui webinar Zoom.  Mengutip laman CNN Business pada Senin (6/12/2021) Garg menggelar webinar Zoom untuk memecat 900 orang karyawannya. 

Secara tiba-tiba, dia memberitahu jika mereka yang masuk webinar kena PHK. Better.com sendiri adalah perusahaan hipotek yang berbasis di New York, Amerika Serikat.

"Jika Anda menerima panggilan ini maka Anda adalah bagian dari kelompok yang diberhentikan. Pekerjaan Anda akan segera dihentikan," ujar Garg.

Mirisnya, pemberitahuan ini dilakukan menjelang libur Natal dan Tahun Baru. Setelah mendapat pemberitahuan dadakan ini, mereka akan menerima email terkait tunjangan dan pesangon.

CFO Better.com Kevin Ryan mengatakan, pemecatan ini dilakukan sebagai bentuk efisiensi kinerja dan produktivitas. Mereka yang dipecat adalah tim rekrutmen keragaman, kesetaraan, dan inklusi.

Garg sendiri mengatakan sudah pernah melakukan pemecatan ini. "Ini kedua kalinya, saya tidak ingin melakukannya lagi. Terakhir saya melakukannya, saya menangis," katanya.

Garg sebelumnya pernah terlibat kontroversi karena mengirimkan email berisi umpatan kepada staf Forbes. "Kalian terlalu lambat, kalian adalah sekumpulan lumba-lumba bodoh. Jadi, hentikan, hentikan sekarang! kalian mempermalukanku," tulisnya kala itu.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network