Lawan Slovakia Timnas Indonesia U-20 Bakal Tambah Amunisi Baru, Siapa Saja?

Djanti Virantika
Pemain Timnas Indonesia U-20 (Foto: PSSI)

MURCIA, iNewsPurwokerto.id - Setelah menghadapi Prancis U-20, Timnas Indonesia U-20 bakal menghadapi Slovakia U-20. Kabarnya, bakal ada amunisi baru, siapa saja mereka?

Untuk jadwal Timnas Indonesia U-20 vs Slovakia U-20 telah keluar, kedua tum berlaga Sabtu (19/11/2022) malam ini.

Duel tersebut merupakan ujian sesungguhnya yang kedua setelah menghadapi Prancis. Laga mnelwan Prancis di Stadion Pinatar Arena, Murcia, Spanyol pada Jumat (18/11/2022) dini hari WIB. Skuad Shin Tae-yong harus menelan pil pahit karena kalah dengan skor 0-6. 

Enam gol yang bersarang di gawang Timnas Indonesia diciptakan oleh Andy Diouf (3’), Alexis Tibidi (12’), dan Matthis Abline (40’) di babak pertama. Sedangkan, tiga gol Les Bleus muda melalui Matthis Abline (65’), Martin Adeline (78’), serta Cisse (90+1’) pada babak kedia. 

Sedangkan untuk nanti malam, Justin Hubner dkk akan menghadapi Timnas Slovakia U-20. Dalam laga itu, skuad Garuda Nusantara disebut berpotensi diperkuat 2 pemain keturunan tambahan. Dua pemain keturunan itu adalah Rafael Struick dan Zico Soree. 

Bocoran itu diungkapkan oleh Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, mengonfirmasi bakal ada dua pemain keturunan tambahan yang ikut gabung pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20 di Spanyol. 

Tetapi, identitas dua pemain keturunan itu masih dirahasiakan oleh Indra Sjafri. Dua pemain keturunan itu pun bisa jadi merupakan Rafael Struick dan Zico Soree yang sama-sama berposisi sebagai penyerang. 

Editor : EldeJoyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network