Tertarik Ikut Olimpiade Tingkat Nasional Gratis Berhadiah iPhone, Ini Informasi Lengkapnya

Elis Novit
Tertarik Ikut Olimpiade Tingkat Nasional Gratis Berhadiah iPhone, Ini Informasi Lengkapnya. Foto: Dok Ist

BANJARNEGARA, iNewsPurwokerto.id - Prestige Olimpiade Sains Pemuda Indonesia (PROMINENSA) 2023 membuka kompetisi berskala nasional berhadiah iPhone.Apalagi, kompetisi PROMINENSA 2023 yang diadakan Lembaga Prestige ini juga digelar dengan tujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia.

Alumni Medalis Olimpiade Astronomi Internasional di Korea Selatan, Rizki Wahyu P mengatakan jika pendaftaran kompetisi PROMINENSA 2023 ini Gratis dan sudah dibuka sejak 17 Februari 2023 hingga 17 Maret 2023 mendatang.

"Kompetisi PROMINENSA 2023 ini sendiri akan dilaksanakan pada hari Minggu 19 Maret 2023 mendatang, secara online melalui website cbt.pusatprestasi.id," kata Rizki dalam keterangannya, Jumat (10/3/2023).

Menurut dia, kompetisi PROMINENSA ini merupakan cita-cita yang selaras dengan kementerian pendidikan dan kebudayaan (Kemendikbud) untuk turut serta membangun generasi muda Indonesia yang cerdas.

Kompetisi Prestige Olimpiade Sains Pemuda Indonesia 2023 ini bisa diikuti oleh seluruh pelajar dengan berbagai jenjang pendidikan mulai dari SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MA/SMK dan sederajat Tingkat Nasional. Berikut bidang yang dilombakan:

* Bidang SD/MI/Sederajat

Matematika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, IPA, PKN

* Bidang SMP/MTs/Sederajat

Matematika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, IPA, IPS, PKN

* Bidang SMA/MA/Sederajat

Matematika, Bahasa Inggris, Bahasa Indonesia, Fisika, Kimia, Biologi, Sejarah, Geografi, Ekonomi, Kebumian, Sosiologi, Informatika, PKN

Selain memiliki banyak manfaat dalam bidang akademik, para peserta yang mengikuti Kompetisi PROMINENSA 2023 dengan pendaftaran gratis ini juga berkesempatan mendapat hadiah menarik, diantaranya adalah iPhone, beasiswa pendidikan dengan total senilai Rp2 juta. Ada juga kaos eksklusif yang bisa didapatkan para peserta.

Untuk dapat mengikuti ajang PROMINENSA 2023 ini, para peserta bisa mendapatkan informasinya melalui instagram @lembagaprestige atau cek link pendaftaran kompetisi PROMINENSA 2023 di bit.ly/PROMINENSA2023. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat berjuang.

 

 

 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network