Mukernas FGSNI Indonesia, Tetap Kawal Penerbitan SK Inpassing 2023 bagi Guru Madrasah

Arbi Anugrah
Forum Guru Sertifikasi Non Inpassing (FGSNI), menggelar Seminar Nasional Pendidikan dan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) 2023. Foto: Dok FGSNI

KEBUMEN, iNewsPurwokerto.id - Forum Guru Sertifikasi Non Inpassing (FGSNI), menggelar Seminar Nasional Pendidikan dan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) 2023 di Gedung Setda Kabupaten Kebumen, Kamis (13/7). Acara ini sendiri diikuti oleh seluruh pengurus FGSNI dan utusan anggota FGSI Daerah. 

Ketum FGSNI, Agus Mukhtar, dalam sambutannya mengatakan, dengan digelarnya Seminar Nasional Pendidikan dan Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) 2023 ini, ia berharap para guru Madrasah tetap meningkatkan profesionalisme dalam mengajar. Selain itu, para guru Madrasah juga diminta untuk tetap mengawal perjuangan yang selama ini telah dilakukan terkait penerbitan SK Inpassing bagi guru Madrasah.

"Saya berharap Guru Madrasah senantiasa meningkatkan profesionalisme dalam mengajar dan tetap komitmen dalam mengawal penerbitan SK Inpassing 2023 bagi guru-guru Madrasah di naungan Kementerian Agama RI," kata Agus dalam keterangannya, Jumat (14/7/2023).

Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya pengurus dari Kabupaten /Kota seluruh Indonesia, seperti dari Samarinda Kaltim, Pesawaran Lampung, Pamekasan, Sumenep Banjarnegara, Banyumas, Purbalingga dan Kabupaten/Kota lainya di Indonesia. Selain itu, adapula pembicara dari Kasubdit GTK Kemenag RI, Kepala Lembaga Penelitian Yogyakarta dan tamu undangan lainnya.

Bupati Kebumen Arif Sugiyanto dalam sambutannya saat membuka Seminar Nasional Pendidikan dan Musyawarah Kerja Nasional 2023 menyampaikan, kepada para guru Madrasah agar tetap yakin memperjuangkan penerbitan SK Inpassing.

"Tetaplah yakin dengan usaha dan perjuangan, semua butuh proses dan regulasi yang harus dijalani," ujar Arif.

Acara ini sendiri dibuka dengan penabuhan gong oleh Bupati Kebumen sebagai tanda dimulainya pembukaan acara Seminar dan Mukernas FGSNI

 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network