313 Atlet Kontingen Banyumas Porprov Jateng 2023 Dilepas, Bakal Bersaing di 40 Cabang Olahraga

Arbi Anugrah
313 Atlet Kontingen Banyumas Porprov Jateng 2023 Dilepas, Bakal Bersaing di 40 Cabang Olahraga. Foto: Dok Humas Pemkab Banyumas

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Wakil Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono meresmikan dan melepas kontingen Kabupaten Banyumas yang akan bertanding di Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah XVI. Sebanyak 313 atlet dari 40 atlet Kabupaten Banyumas ini akan bertanding di enam Kabupaten di Pati Raya, pada Agustus mendatang.

"Saya berharap atlet Banyumas benar-benar berjuang semaksimal mungkin untuk pulang membawa medali," kata Sadewo saat peresmian dan pelepasan kontingen Banyumas di Pendopo SiPanji Purwokerto, Rabu (26/7/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Sadewo juga mengatakan jika ada bonus yang akan diberikan oleh pemerintah kabupaten Banyumas untuk para atlet yang berlaga di Porprov Jateng 2023

"Bonus yang akan diberikan Kabupaten Banyumas sama dengan bonus Porprov sebelumnya saat Porprov 2018 di Solo," ujarnya.

Sadewo juga berpesan kepada para atlet untuk menjaga kesehatan dan stamina serta menjunjung tinggi sportivitas

"Tetap semangat dan mudah-mudahan dapat mencapai target dalam bertahan di 5 besar," tuturnya.

Sementara menurut Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Banyumas, Bambang Setiawan dalam laporannya mengatakan jika kontingen Banyumas yang berangkat ke Pati Raya sebanyak 313 orang atlet dengan 62 official. Selain itu, ada panitia tim pendamping di masing-masing kota dari KONI Banyumas.

Ia berharap dukungan dari berbagai pihak agar kegiatan Porprov Jateng XVI di Pati Raya dapat berjalan dengan lancar.

"Apapun dukungan dari pemerintah daerah kita laksanakan, kita turunkan dengan sebaik baiknya. Tetap semangat, sekali lagi apapun kondisinya kita tetap ingin mendapatkan hasil yang terbaik di Pati Raya nantinya," jelasnya.

Pada kesempatan itu pula, Bambang Setiawan memberikan kabar bahwasannya Banyumas masuk dalam peringkat 3 pada Popda Jawa Tengah dengan 14 medali emas setelah Kota Surakarta dan Kota Semarang. 

“Semoga kekuatan atlet Banyumas meningkat dan dapat membawa nama pada Porprov Jawa Tengah,” ucapnya.

Diketahui, Porprov Jawa Tengah XVI yang digelar di Pati Raya ini tersebar di enam Kabupaten. Diantaranya meliputi Kabupaten Pati yang akan mempertandingkan 11 cabor dengan 12 Venue.

Kemudian Kabupaten Kudus yang akan menggelar delapan cabor dengan 9 Venue, Kabupaten Rembang lima cabor dengan enam venue, Kabupaten Jepara 11 cabor dengan 13 venue. Lalu ada Kabupaten Grobogan enam cabor dengan 9 venue dan Kabupaten Blora 11 cabor dengan 14 venue.

Selain itu terdapat pula empat daerah penyangga Porprov Jateng XVI yang meliputi Kabupaten Semarang, Kota Semarang, kabupaten Magelang dan Kota Surakarta.

Porprov Jateng 2023 ini sendiri nantinya akan mempertandingkan 57 cabor, 70 disiplin cabor yang akan diikuti total sebanyak 7.735 atlet dan 1724 official dari 35 Kabupaten/ kota yang ada di Jawa Tengah.

 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network