Prabowo Resmikan 16 Sumur Bor di Jateng untuk Atasi Kesulitan Air Bersih

Elde Joyosemito
Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan 16 sumur bor yang tersebar di beberapa kabupaten di Jawa Tengah. (Foto; iNewsPurwokerto)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto meresmikan 16 sumur bor yang tersebar di beberapa kabupaten di Jawa Tengah (Jateng). Pembangunan sumur bor itu disebut sebagai perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mengatasi krisis air bersih yang terjadi.

Peresmian secara langsung dilaksanakan di Desa Suro, Kecamatan Kalibagor, Banyumas. Selain itu, juga diikuti oleh 15 daerah lainnya melalui video conference. Ke-16 titik terdiri dari 7 titik di Banyumas, 3 di Blora, 3 di Boyolali, 2 di Purworejo dan 1 di Kendal.

Dalam peresmiannya, Prabowo mengatakan bahwa pembangunan sumur bor merupakan kerja sama antara Kementerian Pertahanan dan para pakar dari Universitas Pertahanan.

“Saya minta masyarakat menjaga sumur bor dan fasilitasnya. Kalau ada kesulitan nanti bisa menghubungi perangkat desa, TNI atau Polri. Silakan berkoordinasi,”ujar Prabowo yang didampingi Rektor Universitas Pertahanan Letjen Jonni Mahroza, Dekan Fakultas Logistik Militer Unhan Laksamana Agus Andriyanto dan, Sekda Banyumas Wahyu Budi Saptono.

Dia mengatakan bahwa pembangunan sumur bor merupakan perintah Presiden. “Karena presiden memerintahkan dan saya bertindak lanjut, dan alhamdulillah di Fakultas Teknik Universitas Pertahanan kita punya ahli-ahli air dan teknologi. Segera saya perintahkan bergerak dan mereka bergerak ke Pulau Moa, Lombok, Sumbawa, Gunungkidul, Jawa Timur, Pamekasan, daerah-daerah sangat sulit,”ujarnya.

Sementara tokoh masyarakat setempat Adi Nurhidayat mengatakan bahwa nmasyarakat Desa Suro mengucapkan terima kasih Menhan Prabowo Subianto yang telah memberikan bantuan berupa sumur bor kepada masyarakat desa Suro.

"Bantuan sumur bor tersebut benar-benar bermanfaat bagi warga desa Suro, terlebih pada musim kemarau seperti sekarang ini. Berkat bantuan sumur bor dari Prabowo Subianto selaku menteri pertahanan Republik Indonesia, warga masyarakat desa Suro tidak lagi kesulitan untuk mendapatkan air bersih", kata Adi.

Adi berharap, bantuan sumur bor ini tetap terjaga dan dirasakan manfaatnya bagi masyarakat Desa Suro sampai anak cucu mereka. “Masyarakat di sini mendoakan agar Prabowo Subianto senantiasa diberikan kesehatan, kekuatan dan kemudahan dalam menjalankan tugasnya. Kebetulan juga beliau sebagai salah satu pasangan capres yang berpasangan dengan Gibran Rakabuming Raka. Kami sangat mendukung,”tegasnya.
 

Editor : EldeJoyosemito

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network