4 Lokasi Hiburan Malam Pergantian Tahun di Purwokerto

Elde Joyosemito
4 Titik Perayaan Malam Tahun Baru 2023 di Purwokerto. Foto: Dok Humas Pemkab Banyumas

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Masih bingung untuk mencari keramaian pada malam tahun baru 2024? Di Kota Purwokerto, malam pergantian tahun di Purwokerto diperingati di sejumlah lokasi.

Malam pergantian tahun di Purwokerto bakal dilangsungkan di beberapa tempat. Di antaranya adalah di Menara Pandang Teratai, Taman Apung Mas Kemambang, Taman Rekreasi Andhang Pangrenan (TRAP) dan satu lagi di Alun-alun Banyumas.

Aapa saja acara di empat lokasi tersebut saat malam pergantian tahun di Purwokerto? Berikut informasinya.

1. Menara Pandang Teratai

Salah satu pusat keramaian pada malam pergantian tahun di Purwokerto adalah di ikon kota setempat yakni Manara Pandang Teratai. di Lokasi setempat, ada doa bersama lintas agama dan pertunjukan musik. 

2. Taman Apung Mas Kemambang

Di Taman Apung Mas Kemambang, ada komunitas musik Koes Plus yang menyelenggarakan agenda acara hiburan untuk masyarakat.

3. Taman Rekreasi Andhang Pangrenan (TRAP)

Di TRAP juga ada pagelaran musik dengan tema musik etnik akustik. Sehingga masyarakat bisa berkunjung ke TRAP.

4. Alun-alun Banyumas

Di Alun-alun Banyumas ada acara sosialisasi QRIS dari Bank Indonesia. Acara tersebut diisi oleh pertunjukan seni seperti lengger, sintren, kentongan dan lainnya. Ada juga pesta kembang api sederhana.

Editor : EldeJoyosemito

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network