KEBUMEN, iNewsPurwokerto.id-Jajaran Pemkab Buton Tengah, Provinsi Sulawesi Tenggara, yang dipimpin oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Konstantinus Bukide, mengadakan kunjungan kerja selama tiga hari, dari tanggal 7 hingga 9 Mei 2024, ke Kabupaten Kebumen.
Kedatangan Sekda Buton Tengah, yang juga menjabat sebagai Penjabat (Pj) Bupati, disambut langsung oleh Wakil Bupati Kebumen, Ristawati Purwaningsih, mewakili Bupati Kebumen Arif Sugiyanto yang sedang dalam kunjungan kerja di Eropa.
Dalam kunjungan tersebut, Sekda Bukide menyatakan tujuannya adalah untuk mempelajari langsung pengembangan Budidaya Udang Berbasis Kawasan (BUBK) atau yang dikenal dengan Shrimp Estate.
Beliau menyebutkan bahwa Kebumen merupakan kabupaten pertama di Indonesia yang mempunyai kawasan budidaya udang modern yang didirikan oleh Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).
"Kami sengaja datang ke sini karena banyak rekomendasi untuk mempelajari BUBK di Kebumen, mengingat di Indonesia, BUBK baru ada di sini," ujar Bukide saat berada di ruang Arumbinang, Kompleks Pendopo Kabumian.
Lebih lanjut, Bukide menjelaskan bahwa Kabupaten Buton Tengah memiliki potensi besar dalam budidaya udang karena sebagian besar wilayahnya adalah pesisir dengan 1000 hektar lahan yang dikelola oleh masyarakat untuk budidaya udang, meskipun masih menggunakan sistem tradisional.
"Kami ingin mengembangkan budidaya ini menjadi lebih modern dengan sistem BUBK seperti di Kebumen," tambahnya.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait