HASIL Liga Champions telah tersaji. Sejumlah tim tangguh unggul atas lawannya, di antaranya adalah Barcelona. Sedangkan Liverpool tersungkur di kandang lawan.
Barcelona pesta gol saat melawan Viktoria Plzen di laga pembuka Grup C Liga Champions 2022-2023 pada Kamis (8/9/2022) dini hari WIB. Bermain di Camp Nou, tim asuhan Xavi Hernandez itu tepatnya menang dengan skor 5-1.
Kemenangan telak Barcelona itu pun tak terlepas dari permainan apik Robert Lewandowski. Sebab Lewandowksi mencetak tiga gol alias hattrick untuk membawa Barcelona menang 5-1. Dua gol Barcelona lainnya pun diciptakan Franck Kessie dan Ferran Torres. Sementara gola balasen dicetak Plzen lewat serangan balik mampu membuahkan hasil pada menit ke-44.
Bayern Munich berhasil menang atas Inter Milan di laga perdana Grup C Liga Champions 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Giuseppe Meazza pada Kamis (8/9/2022) dini hari WIB.
Dua gol kemenangan Bayern pun diciptakan Leroy Sane pada menit 25 dan gol bunuh diri Danilo D’Ambrosio di menit 66.
Kemenangan telak diraih Napoli saat menjamu Liverpool di Stadion Diego Armando Maradona pada laga perdana Grup A Liga Champions 2022-2023, Kamis (8/9/2022) dini hari WIB.
Tak tanggung-tanggung, Napoli mampu mempermalukan Liverpool dengan kemenangan 4-1.
Gol kemenangan Napoli dicetak oleh brace Piotr Zielinski (5’) dan (47’), Zambo Anguissa (31’) dan Giovanni Simeone (44’). Sementara gol hiburan Liverpool tercipta lewat Luis Diaz di menit ke-49.
Ajax Amsterdam berhasil membantai Rangers FC 4-0 di laga perdana Grup A Liga Champions 2022-2023 pada Kamis (8/9/2022) dini hari WIB. Bermain di Johan Cruyff Arena, Ajax memang tampil luar biasa sejak menit pertama hingga mampu mencetak empat gol ke gawang Rangers.
Empat gol Ajax pun diciptakan oleh Edson Alvarez pada menit 17, Stevan Berghuis (32’), Mohammed Kudus (33’), dan Steven Bergwijn (80’).
Tentu kemenangan besar itu bisa meningkatkan rasa percaya diri para pemain Ajax untuk bisa lolos dari fase grup.
Editor : EldeJoyosemito