LONDON, iNews.id – Lagi, Chelsea hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan Wolverhampton Wanderers pada pekan ke-18 Liga Inggris di Molineux Stadium, Minggu (19/12/2021) malam WIB.
Chelsea mengalami nasib sama dua kali secara beruntun The Blues gagal menang. Sebelumnya Chelsea ditahan Everton 1-1 di rumah sendiri yakni Stamford Bridge. Kini Klub London Barat itu duduk di peringkat ketiga klasemen dengan nilai 38.
Pertandingan berjalan alot. Chelsea kesulitan menciptakan peluang pada paruh pertama, kedua tim bermain cukup seimbang.
Lini belakang kedua tim juga tamil disiplin dan tanpa kesalahan. Alhasil, peluang berbahaya pun jarang tecipta pada paruh pertama. Pada menit 41, justru Wolves yang mengancam melalui tanduka Leander Dendoncker.
Namun, tandukannya yang memanfaatkan umpan Daniel Podence masih bisa digagalkan penjaga gawang Edouard Mendy.
Dua menit berselang, giliran Wolves yang kembali mengancam melalui sepakan Daniel Podence. Namun sepakannya masih melebar.
Chelsea kesulitan menembus lini belakang Wolves yang terus bermain rapat. Chelsea baru mendapat peluang emas pada menit 78. Christian Pulisic berlari menusuk di sisi kiri. Namun, sepakannya masih bisa digagalkan penjaga gawang Jose Sa.
Chelsea hampir memenangkan laga pada menit injury time jelang laga berakhir. Cesar Azpilicueta mengirim umpan tarik kepada N’golo Kante yang berdiri tak terkawal.
Namun, pemain belakang Wolves dengan sigap menghalau sepakan pemain asal Prancis tersebut. Tidak ada gol tercipta hingga laga berakhir.
Susunan Pemain:
Wolverhampton Wanderers XI (3-5-2): Jose Sa; Conor Coady, Romain Saiss, Max Kilman, Joao Moutinho, Leander Dendoncker, Ruben Neves, Fernando Marcal, Ki-Jana Hoever, Daniel Podence, Raul Jimenez Pelatih: Bruno Lage
Chelsea XI (3-4-3): Edouard Mendy; Thiago Silva, Antonio Rudiger, Cesar Azpilicueta, Trevoh Chalobah, N’golo Kante, Marcos Alonso, Reece James, Christian Pulisic, Hakim Ziyech, Mason Mount
Editor : EldeJoyosemito