get app
inews
Aa Read Next : Mulai 1 Mei Proses Boarding KA di Area Skybridge dan Pintu Barat Stasiun, Ini Infonya

Cuma Dioperasikan Lima Hari, Ini Stasiun yang Dilalui KA Kertanegara

Kamis, 29 April 2021 | 19:59 WIB
header img
Kereta melintas (Foto : Dokumentasi KAI Daop 5 Purwokerto)

PURWOKERTO, iNews.id - KA Kertanegara yang kembali dioperasikan oleh PT. KAI selama 5 hari mulai 1-5 Mei 2021 mendatang, bakal melalui beberapa stasiun. 

Perjalanan KA Kertanegara relasi Purwokerto-Malang, akan diberangkatkan dari Stasiun Purwokerto pada pukul 18.20 WIB dan akan berhenti di Stasiun Kroya, Kebumen, Kutoarjo, Yogyakarta, Solo Balapan, Madiun, Caruban, Nganjuk, Kertosono, Kediri, Tulungagung, Blitar, Wlingi, Kepanjen, Malangkota Lama dan terahir Stasiun Malang pada pukul 03.06 WIB.

Sedangkan untuk jadwal perjalanan KA Kertanegara relasi Malang-Purwokerto berangkat pukul 08.20 WIB dan akan berhenti di Stasiun Malang Kotalama, Kepanjen, Wlingi, Blitar, Tulungagung, Kediri, Kertosono, Nganjuk, Caruban, Madiun, Solo Balapan, Yogyakarta, Kutoarjo, Kebumen, Kroya, dan tiba di Stasiun Purwokerto pada pukul 17.17 WIB.

Manager Humas Daop 5 Purwokerto, Ayep Hanapi, Kamis (29/4/2021) mengatakan, KA Kertanegara kembali dioperasikan untuk melayani kebutuhan masyarakat selama Ramadan tahun ini.

Selama ini perjalanan KA di jalur selatan, hanya dilayani oleh KA Gajayana relasi Gambir-Malang.

Rangkaian KA Kertanegara ini terdiri dari 5 kereta kelas eksekutif dengan kapasitas 250 tempat duduk dan 3 kereta kelas ekonomi dengan kapasitas 240 tempat duduk.

"Dengan layanan kelas yang variatif, diharapkan dapat mengakomodir semua segmen pelanggan," ujarnya.

Selama masa pandemi, kapasitas maksimal 70 persen dari total kapasitas tempat duduk. Pembatasan tersebut sesuai dengan protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah berdasarkan SE Kemenhub No. 14 tahun 2020.

Selain itu semua calon penumpang wajib memenuhi persyaratan berupa surat keterangan negatif Covid-19 dengan tes RT-PCR/Rapid Tes Antigen yang berlaku 1x24 jam atau surat keterangan negatif tes GeNose C19 sebelum keberangkatan.

Selain KA Kertanegara juga ada beberapa KA yang beroperasi pada tanggal 1-5 Mei 2021, meliputi KA Sawunggalih Pagi relasi Kutoarjo-Pasar Senen berangkat pukul 07.00 WIB, KA Sawunggalih Malam relasi Kutoarjo-Pasar Senen berangkat pukul 19.00 WIB.

Kemudian KA Wijayakusuma relasi Cilacap-Ketapang berangkat pukul 15.10 WIB, KA Purwojaya relasi Cilacap-Gambir berangkat pukul 14.30 WIB dan Kutojaya Utara relasi Kutoarjo-Jakarta Kota berangkat pukul 17.10 WIB.

Reservasi tiket KA Kertanegara untuk keberangkatan tanggal 1-5 Mei 2021, sudah dapat dilayani dan dipesan melalui aplikasi KAI Access maupun kanal resmi yang bekerjasama dengan PT KAI.

Editor : Aryo Arbi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut