get app
inews
Aa Read Next : BI Purwokerto Layani Penukaran Uang di MPP Purbalingga, Ini Cara Daftarnya

Festival Komik Ngapak 2023 se-Barlingmascakeb, Ajang Kreatifitas yang Modern dan Berbudaya

Selasa, 30 Mei 2023 | 11:40 WIB
header img
Festival Komik Ngapak 2023 se-Barlingmascakeb, Ajang Kreatifitas yang Modern dan Berbudaya. Foto: Dok Festival Komik Ngapak

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Festival Komik Ngapak 2023 se-Barlingmascakeb (FKN 2023) digelar mulai bulan Mei—Juli 2023. Rangkaian acara dalam festival ini meliputi lomba membuat komik, kelas komik, serta acara puncak dan inagurasi.

Pendaftaran festival komik ngapak ini sendiri sudah dimulai dari tanggal 17 Mei—7 Juni 2023 dan melibatkan peserta dari kalangan SMP-SMA/sederajat dan mahasiswa/umum (18—25 tahun). Festival komik ngapak ini diadakan sebagai salah satu upaya untuk menciptakan ekosistem literasi yang lebih baik lagi, terkhusus di bidang pembuatan komik (perpaduan antara cerita dan ilustrasi).


 

“Perubahan trend pekerjaan yang signifikan dijaman yang serba digital ini, Pelajar harus menyiapkan bekal dari sekarang, memperbanyak keterampilan, memperluas jaringan, dan memanfaatkan peluang. Kami ingin mengampanyekan bahwa ada peluang emas dalam dunia komik/ilustrasi sebagai karya fisik maupun karya digital," kata Novita, ketua panitia FKN 2023 sekaligus Creative Officer Omera Pustaka, dalam keterangannya, Selasa (30/5/2023).

Melalui kegiatan FKN 2023, Omera Pustaka dengan Luminor Hotel Purwokerto dan Bank Indonesia mendukung kegiatan FKN sebagai media kreatifitas anak muda yang modern namun tetap menjunjung nilai-nilai budaya. 

Sementara menurut Rio Nofiando Atje selaku General Manager Luminor Hotel Purwokerto mengatakan jika berbagai dukungan untuk menciptakan ekosistem literasi melalui festival komik ngapak 2023 se-Barlingmascakeb. Dukungan tersebut diantaranya dengan menyediakan lokasi kelas komik secara dan memberikan berbagai hadiah serta fasilitas penunjang lainnya.

“Kreatifitas dalam mengangkat kearifan lokal oleh generasi muda tentu merupakan hal yang perlu didukung dan difasilitasi. Luminor Hotel Purwokerto by Waringin Hospitality Group sangat antusias dalam mendukung kesempatan yang ada pada saat ini. Kami berharap setiap karya terbaik dapat dinikmati oleh setiap generasi dan menjadi kebanggaan bagi banyak orang, khususnya se-Barlingmascakeb," tutur Rio.

Selain itu, penggunaan digital payment akan benar-benar diterapkan kepada seluruh peserta, sehingga seluruh rangkaian acara FKN 2023 akan menggunakan QRIS sebagai misi dari Bank Indonesia Purwokerto yang aktif melakukan edukasi kepada masyarakat tentang digital payment.

Peserta FKN 2023 juga akan berkesempatan mendapatkan kelas komik secara luring bersama Maria Rengganis, komikus asal Banyumas yang karyanya berjudul The Witch’s Heart (Hati sang Penyihir) sudah mendunia dan diterjemahkan ke dalam enam bahasa, di Hotel Luminor Purwokerto pada hari Minggu, 11 Juni 2023. Setiap kategori peserta akan memenangkan beberapa nominasi, seperti karakter terbaik, ilustrasi terbaik, cerita terbaik, dan komik terfavorit, dengan total hadiah Rp 18 juta rupiah.

 

 

Editor : Aryo Arbi

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut