get app
inews
Aa Text
Read Next : Prediksi Line Up Timnas Indonesia Jika Diisi Pemain dari Tim yang Ditangani 3 Pelatih Kelas Dunia

Inilah Kunci Kesuksesan Persib Bandung Juara Liga 1

Sabtu, 01 Juni 2024 | 10:44 WIB
header img
Persib Bandung berhasil menjadi juara Liga 1 2023-2024 setelah mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 pada leg kedua final Championship Series. (Foto: Istimewa)

BANGKALAN, iNewsPurwokerto.id-Persib Bandung berhasil menjadi juara Liga 1 2023-2024 setelah mengalahkan Madura United dengan skor 3-1 pada leg kedua final Championship Series, Jumat (31/5/2024) malam.

Pelatih Persib, Bojan Hodak, mengungkapkan kunci kemenangan timnya dalam pertandingan tersebut.

Bojan Hodak mengatakan bahwa pertahanan yang solid dan permainan di area luar menjadi faktor utama kemenangan Persib atas Madura United. Namun, ia menilai bahwa kemenangan tersebut tidak diraih dengan mudah.

Bertanding di Stadion Gelora Bangkalan, Persib Bandung kembali pesta gol atas Madura United. Tiga gol Maung Bandung dicetak oleh David Da Silva pada menit ke-60, Marc Klok pada menit ke-86, dan Beckham Putra pada menit ke-90+2. 

Sementara itu, Laskar Sape Kerrab – julukan Madura United – hanya mampu memperkecil kekalahan melalui gol penalti Slamet Nurcahyo pada menit ke-90+7. Hasil ini membuat Persib Bandung menjadi juara dengan agregat kemenangan 6-1.

Selepas pertandingan, Bojan Hodak menyatakan bahwa pertandingan tersebut tidaklah mudah, terutama karena Madura United menambah pemain untuk memperkuat serangan mereka. 

"Pertandingan tidak mudah tentunya, Madura menambah pemain untuk penyerangan. Tapi kita punya pertahanan yang sangat bagus," kata Bojan Hodak.

Lebih lanjut, Bojan Hodak menjelaskan bahwa Persib Bandung mampu berkembang di babak kedua dengan memanfaatkan sisi luar lapangan. 

Ia juga menilai bahwa diskusi dengan para pemain pada saat jeda babak pertama berperan penting dalam memecah kebuntuan dan mencetak gol di babak kedua. 

"Babak kedua, kita bisa berkembang karena area luar yang bisa kita manfaatkan dan juga kita mulai bisa mengembangkan permainan usai berbicara dengan pemain di ruang ganti saat jeda," tuturnya.

Sebagai juara Liga 1 2023-2024, Persib Bandung berhak mendapatkan hadiah sebesar Rp5 miliar. Gelar ini juga memutus penantian 10 tahun Maung Bandung setelah terakhir kali menjuarai Indonesia Super League pada tahun 2014.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut