get app
inews
Aa Text
Read Next : Luar Biasa, Inovasi Produksi Pertamina RD Kilang Cilacap Raih 3 Penghargaan di Jerman

Cara Memasang Aki Mobil dengan Benar, Berikut Langkahnya

Rabu, 06 November 2024 | 21:21 WIB
header img
Cara Memasang Aki Mobil dengan Benar, Berikut Langkahnya. Foto: Dok Suzuki

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Cara memasang aki mobil dengan benar sangat penting bagi setiap pemilik kendaraan. Aki atau Accu merupakan komponen vital yang berfungsi sebagai sumber daya listrik bagi semua komponen elektronik dalam mobil.

Kesalahan dalam memasang aki bisa berakibat fatal, mulai dari kerusakan pada sistem kelistrikan hingga korsleting. Agar pemasangan aki berjalan aman dan lancar, beberapa langkah penting perlu diperhatikan. Berikut ini lima langkah cara memasang aki mobil yang benar, dikutip dari iNews.id, Rabu (6/11/2024).

Cara Memasang Aki Mobil dengan Tepat

1. Lepaskan Aki Lama dengan Benar

Sebelum memasang aki baru, pastikan mesin mobil dalam keadaan mati dan kunci kontak di posisi off. Langkah ini sangat penting untuk mencegah korsleting saat melepas aki lama. Mulailah dengan melepas kabel negatif terlebih dahulu, lalu diikuti dengan kabel positif.

Pastikan tidak ada benda logam yang menyentuh kedua kabel selama proses pelepasan, untuk menghindari potensi korsleting. Setelah kedua kabel terlepas, angkat aki lama dari tray aki mobil dan letakkan di tempat aman.

2. Tempatkan Aki Baru dalam Posisi Tegak

Setelah melepas aki lama, pastikan aki baru dipasang dalam posisi datar dan tegak lurus di tray aki mobil. Posisi yang benar memastikan aki terpasang dengan kokoh dan stabil selama penggunaan. 

Jika aki tidak ditempatkan dengan tepat, cairan asam di dalamnya berisiko tumpah atau bocor, yang bisa menyebabkan masalah tambahan pada sistem kendaraan.

Editor : Aryo Arbi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut