JAKARTA, iNews.id - Profil biodata Clara Mongstar menarik untuk dibahas. Caster cantik asal Purwokerto, Kabupaten Banyumas ini memiliki nama asli Clara Kartikasari dan merupakan seorang shoutcaster, streamer, dan influencer ternama di industri esports.
Perjalanan karier Clara di dunia esports terbilang cukup panjang. Bocah ngapak ini sempat menjadi seorang pro player dan menjadi manajer sebuah tim.
Clara kemudian menekuni profesinya sebagai caster. Tanpa adanya seorang caster esports, pertandingan turnamen yang ada tentunya tidak akan seru dan membosankan.
Banyak kompetisi besar yang pernah dikomentari atau dibawakan oleh Clara sebagai shoutcaster. Antara lain adalah Ligagame Esports TV hingga Internasional MLBB M1 World Championship.
Oleh karena itu, nama Clara di dunia esports sudah sangat dikenal. Terlebih, perempuan kelahiran Purwokerto, Jawa Tengah itu memiliki paras cantik, serta sosoknya yang ramah, menghibur, periang, dengan suaranya yang enak didengar sebagai caster, sehingga berhasil mencuri perhatian di setiap event.
Dilansir iNews.id dari berbagai sumber, berikut ini adalah profil biodata Clara Mongstar beserta kiprahnya di dunia esports.
Profil Biodata Clara Mongstar
Nama Lengkap: Clara Kartikasari
Nama Panggung: Clara Mongstar
Nama Panggilan: Clara, Claraksu, Bude
Tempat Lahir: Purwokerto, Jawa Tengah
Tanggal Lahir: 19 Februari 1994
Usia: 28 tahun
Profesi: Shoutcaster, MC, YouTuber
Hobi: Main Game, Travelling
Instagram: @claraksu
TikTok: @claraksu
YouTube: Clara Mongstar Official
Perjalanan Karier Clara Mongstar
Clara Mongstar sudah menyukai game sejak usia dini. Dia diketahui menguasai beberapa game seperti Dota 2, Mobile Legends, hingga AOV.
Dia pernah jadi pro player di tim The Prime Esport sekaligus berkesempatan menjadi seorang caster ketika timnya menggelar turnamen.
Antara tahun 2016-2017, Clara pernah menjadi manajer untuk Tim Dota 2 di salah satu raksasa esport Tanah Air yakni RRQ.
Clara lantas memutuskan untuk menjadi seorang esports enthusiast dengan semakin mengasah pengalamannya di dunia esports.
Tahun 2019 bisa disebut sebagai titik puncak kesuksesan karir Clara menjadi seorang caster. Pasalnya, dia dipercaya untuk memandu final turnamen Internasional MLBB M1 World Championship yang diselenggarakan di Malaysia pada November 2019.
Turnamen bergengsi lain yang pernah dipandu Clara antara lain adalah Indonesia Pride Weekdays Challenge, PUBG Asia Invitational 2019, PUBG Mobile Indonesia National Championship 2019, CIMB NIAGA XTRA XPO Championship, hingga Dunia Games League.
Dengan pengalaman dan kepiawaiannya dalam membawakan jalannya game, dia kemudian mendapat gelar Caster Of The Year yang diselenggarakan oleh 515 Mobile Legends All-Star Eparty 2020.
Tidak hanya sukses sebagai caster, Clara juga aktif sebagai YouTuber dan influencer. Dia diketahui sering melakukan live streaming terutama ketika bermain game online yang dia mainkan yakni Mobile Legends.
Dia memiliki akun YouTube bernama Clara Mongstar dengan 197 ribu subscriber. Clara juga rajin mengupload keseruan game lainnya seperti PUBG, Dota 2 dan Lineage II Revolution.
Editor : Arbi Anugrah