Asiknya Makan Sate Bebek Terpanjang di Banyumas dengan Suasana Alam

Aryo Rizqi
Sensasi makan sate bebek dengan panjang setengah meter (Foto : Aryo Rizqi/iNews.id).

BANYUMAS, iNews.id - Makan sate bebek yang disajikan di pinggir jalan mungkin sudah biasa. Tapi bagaimana dengan sate bebek sepanjang 50 centimeter atau setengah meter yang disajikan di tengah perkampungan dengan nuansa alam?.

Sate bebek ini hanya ada di Taman Wisata Santana yang berada di kali Cawang, Desa Banjarpanepen Kecamatan Sumpiuh, Banyumas. Dengan menyajikan suasana alami pinggir sungai Panapen, pengunjung juga dimanjakan dengan suara gemericik air sungai yang menambah damai suasana.

Tempatnya yang sejuk ditambah fasilitas kolam renang, menjadikan tempat ini cocok untuk berwisata keluarga selain makan sate bebek setengah meter.

Berbeda dengan sate bebek pada umumnya, yang tiap porsinya menyajikan 10 tusuk sate dan nasi. Sate bebek setengah meter ini berisikan 25 potong daging dan disajikan diatas daun pisang dengan tatakan bambu, serta disiram dengan bumbu kacang dan bumbu kecap, serta nasi yang hangat menambah nikmat saat menyantapnya.

Sherly Merliana (19) warga Purwokerto mengaku sengaja datang ke Taman Wisata Santana karena penasaran dengan sate setengah meter tersebut. 

"Penasaran soalnya, jarang banget yang jual sate sepanjang ini, kalau sate yang lain kan biasanya pendek-pendek," ucapnya.


Sensasi makan sate bebek dengan panjang setengah meter di Banyumas. (Foto : Aryo Rizqi/iNews.id)

 

Meski sangat tertarik, Sherly mengaku sempat agak kesusahan ketika memakannya karena ukuran sate yang panjang. Meskipun demikian, kata dia, sate bebek setengah meter ini rasanya sangat gurih dan tidak alot.

Penikmat sate lainnya Muhammad Arif Kholiyudin (25), juga mengaku baru pertama kalinya datang ke tempat tersebut. Bahkan, dirinya mengaku sangat terkesan dengan nuansa alam yang menenangkan.

"Suka banget karena disebelah sungai, terus suasana alamnya dapet banget. Ini baru pertama kali, karena beberapa Minggu ini ada beberapa video (tentang) makanan ini yang lewat di Instagram saya. Akhirnya ingin nyobain, jadi kesini," kata Arif.

Arief mengaku sempat kebingungan dan kesulitan untuk makan sate panjang ini. Selain itu, dirinya belum pernah menemukan sate dengan panjang 50 centimeter, namun sate ini dianggapnya benar benar unik. Bahkan dia harus berjuang untuk bisa makan sate panjang tersebut.

"Ada sensasi tersendiri, memang agak susah, karena biasanya makan sate pendek pendek, ini kebetulan satenya panjang banget, terus agak sedikit susah untuk makan. Tapi enak dan unik banget, apalagi penyajiannya juga tradisional banget, pakai daun pisang dan pakai bambu, kalau di foto itu estetik," ucapnya

Setelah mencoba sate bebek Sentana dengan panjang setengah meter tersebut, dirinya mengaku jika ada kesan tersendiri. Belum lagi sate bebek tersebut enak dan gurih dengan ditambah bumbu kacang dan kecap.

"Biasanya kalau sate bebek itu kecil kecil, 10 porsi itu standar, tapi sate yang ini unik banget, karena panjangnya 50 centimeter, terus rasanya enak, gurih dan tidak alot. Karena biasanya ada beberapa sate yang memang agak sedikit alot, tapi ini enak banget, saya suka," jelasnya.

Dengan harga perporsinya Rp 25 ribu, pengujung sudah bisa menikmati sate bebek setengah meter ditambah nasi serta minuman. 

Pemilik tempat makan Taman Wisata Sentana, Benny Clay Rozally mengatakan jika sate ini hanya dapat dimakan di Sentana, dirinya belum melayani take away karena sulit untuk membungkus sate panjang tersebut.

Ide sate panjang 50 centimeter diakuinya merupakan hasil kreativitas timnya di Sentana. Dimana sate bebek yang memang khas dari daerah Kecamatan Tambak dan Sumpiuh ini dibuat sendikit berbeda, tanpa menghilangkan khas rasa sate bebek itu sendiri.


Sate bebek dengan panjang setengah meter. (Foto : Aryo Rizqi/iNews.id)

​​​​​​

"Ide ini awalnya dari kreativitas kita dengan tim yang ada di Sentana, pingin bikin sate yang unik, yang beda dari tempat sate sate yang lain, kebetulan disini econik dengan sate bebek, seperti di Tambak, Sumpiuh juga terkenal dengan sate bebeknya. Kita coba ingin sate bebek ini bisa go nasional, agar bisa dikenal banyak orang," jelas Benny.

Dengan ukuran tersebut, dia merasa sudah sangat cukup dinikmati. Pasalnya jika lebih sate tersebut lebih panjang dari setengah meter, maka pengunjung akan kesulitan saat memakan.

"Dalam satu tusukan sekitar 20-25 daging, cuma untuk sate nya kita dagingnya lebih besar besar dibandingkan sate bebek pada umumnya," ucapnya.

Kesulitan saat membuat sate panjang tersebut hanya saat memasukkan daging ke bilah bambu sebelum dibakar. Berbeda dengan sate pada umumnya yang hanya butuh 3-4 potong daging.

"Proses memanggang satenya juga kita rubah menjadi memanjang. Yang jelas prosesnya agak lama, kesulitannya hanya diproses penusukkan dagingnya saja," tutur Benny.

Bagaimana?, tertarik untuk mencoba sensasi makan sate bebek dengan panjang setengah meter. 

 

 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network