Logo dan Tema Hari Sumpah Pemuda ke-93

Tim Inews.id
Dua hari lagi, tepatnya 28 Oktober 2021, bangsa Indonesia akan memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-93. Foto/kemenpora.go.id

JAKARTA, iNews.id - Bangsa Indonesia dua hari lagi akan memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-93. Tepat 28 Oktober 2021, pemerintah telah menetapkan tema dan logo Hari Sumpah Pemuda ke-93.

Dikutip dari Panduan Penyelengaraan Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-93 yang diunggah di laman kemenpora.go.id, Tema Hari Sumpah Pemuda (HSP) ke-93 Tahun 2021 adalah "Bersatu, Bangkit, dan Tumbuh".

Tema ini menggambarkan spirit persatuan dalam keberagaman bangsa Indonesia. Juga menjadi spirit partisipasi kaum muda untuk bangkit melawan pandemi Covid-19. untuk mewujudkan pertumbuhan ekonomi dengan semangat kewirausahaan pemuda.

Dijelaskan pula tentang makna logo Hari Sumpah Pemuda ke-93. Tentang tagline, dibagi tiga, yakni 'Bersatu' yang berarti spirit persatuan dalam keberagaman bangsa Indonesia.

Kemudian, 'Bangkit' bermakna pemuda sebagai spirit partisipasi kaum muda untuk bangkit melawan pandemi Covid-19. Selanjutnya, 'Tumbuh' yakni upaya mewujudkan pertumbuhan ekonomi dengan semangat kewirausahaan pemuda.

Tentang bentuk logo, angka 93 sambung tanpa putus menandakan komitmen pemuda Indonesia untuk Bersatu mengatasi pandemi Covid-19.

Kemudian, semangat kepemudaan yakni bentuk yang tegas mencerminkan jiwa semangat kepemudaan yang akan terus berkobar untuk Indonesia Bangkit.

Selanjutnya, kolaborasi warna bermakna kolaborasi pemuda Indonesia yang beragam bersama-sama berkomitmen mewujudkan ekonomi Indonesia Tumbuh dengan semangat kewirausahaan pemuda.
 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network