Jago Akting, Tiga Penyandang Disabilitas di Blora Rintis Parodi YouTuber

Heri Purnomo
Tiga Penyandang Disabilitas di Blora Mulai Merintis YouTube. Foto: iNews/Heri Purnomo.

BLORA, iNewsPurwokerto.id – Memiliki kemampuan ber-akting, tiga penyandang disabilitas di Kabupaten Blora mulai merintis menjadi YouTuber. Mereka berusaha untuk menjadi parodi YouTuber. Meskipun memiliki keterbatasan fisik, tidak membuat ketiga pemuda ini, Muhammad Afif Rifki, Roni Gunawan, dan Muhammad Khoiril Jefry menyerah dalam menghadapi keadaan.

Berusaha menciptakan karya melalui akun YouTube mereka yang diberi nama "Isorayo" atau berarti "Bisa Nggak Ya" menjadi semangat yang luar biasa dan patut ditiru oleh para penyandang disabilitas lainnya. Meskipun akun YouTube yang mereka miliki belum monetisasi, ketiga pemuda asal Sekolah Luar Biasa (SLB) Negeri Blora ini tetap mencoba menciptakan hiburan untuk masyarakat berupa film-film pendek.

Sejak enam bulan lalu, karya yang mereka hasilkan sudah mencapai 15 video. Pembuatan video dibantu oleh ayah Afif, sedangkan mereka bertiga menjadi aktor utama dalam film tersebut. Produksi film yang mereka hasilkan kemudian diedit melalui handphone.



Editor : Pepih Nurlelis

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network