TURIN, iNews.id- Cristiano Ronaldo dikabarkan ingin kembali ke klub lamanya Manchester United. CR7 bahkan rela gajinya dipotong agar bisa balik ke MU.
Kabar hengkangnya Ronaldo dari Juventus musim ini menjadi perbahasan menarik. Ronaldo dikaitkan akan kembali ke Old Trafford.
Menurut La Gazzetta dello Sport, Jumat (23/4/2021) Ronaldo tergoda ingin kembali ke Manchester United. Bahkan isunya CR7 rela gaji dipotong untuk bermain bersama Setan Merah lagi.
Kontrak Ronaldo di Juventus memang masih sama Juni 2022. Namun Ronaldo disebut belum mau menandatangani kontrak baru di Allianz Stadium.
Surat kabar Italia itu Ronaldo mempertimbangkan untuk meninggalkan Juventus karena musim ini tidak sesuai dengan yang direncanakannya.
Juventus tersingkir dari Liga Champions di babak 16 besar. Juventus juga terancam tanpa gelar scudetto musim ini.
Peluang Juventus menjual Ronaldo makin terbuka lantaran Si Nyonya Tua dalam masalah keuangan. Hal itu yang menjadi dasar Juventus ngotot dan ingin menggelar European Super League dengan beberapa klub terkenal di Eropa.
La Gazzetta dello Sport juga melaporkan, jika Solskjaermengaku ingin melihat Cristiano Ronaldo kembali ke Manchester United. Terlebih, Presiden Real Madrid, Florentino Perez tidak berniat membawa Ronaldo kembali ke Madrid.
Ronaldo memiliki saat ini memiliki kontrak € 31 juta per tahun di Juventus. Laporan itu mengatakan pemain berusia 36 tahun itu akan menerima pemotongan gaji untuk kembali ke Old Trafford. Namun Ronaldo disebut tetap akan menerima gaji di di atas € 20 juta per tahun.
Editor : Ibnu HaryantoRedaksi Jakarta
Artikel Terkait