CILACAP, iNews.id- Ternyata kebakaran di kilang minyak milik Pertamina Refinery Unit (RU) IV Cilacap belum benar-benar dapat dipadamkan. Sebab, dari pemantauan sejak Sabtu (12/6/2021) petang hingga malam masih terlihat api yang berkobar.
Berdasarkan pemantauan iNews Purwokerto dari sekitar kilang minyak Cilacap, api masih terlihat menyala. Sementara asap tebal hitam juga masih membumbung tinggi ke langit Cilacap.
“Ternyata api belum padam. Itu terlihat nyalanya. Kalau malam begini terlihat jelas. Tetapi jika sing hari hanya asap hitam tebal yang terlihat. Sejak habis magrib, saya di sini ingin melihat,”kata Didik (43) salah seorang warga.
Sebelumnya, General Manager Pertamina RU IV Cilacap Joko Pranoto mengatakan bahwa Pertamina langsung melakukan berbagai upaya pemadaman. “Semula kebakaran terjadi di bnunwall tangki T 205. Namun, kemudian muncul titik api lagi di outlet T 203. Hari ini, fokus pada pemadaman sakah satu titik api di outlet tangki T 203,”kata Joko.
Dia menegaskan, bahwa produk-produk Pertamina RU IV Cilacap tidak terganggu baik itu BBM, elpiji dan lainnya. “Meski saat sekarang ada kebakaran, tetapi tidak mengganggu produksi kilang minyak Cilacap,”kata Joko.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait