TURIN, iNews.id - Kiper Juventus Gianluigi Buffon sudah siap-siap pensiun.Dia mencari kegiatan lain dengan mendirikan sekolah kiper.
Buffon sebenarnya masih memiliki kontrak di Allianz Stadium hingga 2021. Tapi kemungkinan besar dia tidak akan mendapat perpanjangan kontrak mengingat usianya yang sudah menginjak 43 tahun.
Kiper legendaris Italia itu disebut-sebut akan masuk ke dalam jajaran direksi klub. Sambil menunggu kepastian, Buffon membuka akademi untuk mencari bibit kiper tangguh di Negeri Pizza.
“Akademi Sepak Bola Buffon dibuat untuk menawarkan putra dan putri berusia 8 hingga 16 tahun di pelatihan khusus. Kami bertujuan untuk meningkatkan kemampuan teknis bagi yang punya mimpi di dunia sepak bola,” kata Buffon dikutip dari Football Italia, Senin (26/4/2021).
“Saya selalu yakin akan nilai dari latihan. Apalagi di masa-masa sulit seperti sekarang ini. Kami menawarkan paket yang lengkap, dengan program latihan yang dikhususkan untuk setiap penjaga gawang,” ujarnya.
Meski begitu, Buffon masih belum bisa memulai akademi sepak bolanya karena Covid-19. Dia harus memastikan keadaan aman terlebih dahulu, sebelum bisa mendidik kiper masa depan.
“Kami berharap bisa memulai Camp Musim Panas Buffon secapatnya pada Juni. Saya berharap bisa bertemu anak didik pada 13 Juni. Tetapi, tentunya masih menunggu keadaan Covid-19,” tutur Buffon.
Buffon adalah salah satu kiper paling hebat sepanjang masa. Dia sudah memenangkan Piala Dunia bersama Timnas Italia.
Selain itu Buffon juga telah memenangkan 10 scudetto, lima Coppa Italia dan tujuh Piala Super Italia bersama Juventus. Dia juga membantu Parma ke Piala UEFA pada 1998/1999 dan juara Liga Prancis saat memperkuat Paris Saint-Germain selama semusim.
Editor : Reynaldi Hermawan
Artikel Terkait