Viral Tiko Disebut Bukan Anak Kandung Ibu Eny dan Herman Moedji, Ternyata Ini Fakta Aslinya !

Hikmatul Uyun
Tiko disebut bukan anak kandung Ibu Eny dan Herman, ini fakta aslinya. Foto: kolase Youtube Pratiwi Noviyanthi

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Kisah Tiko, pemuda yang 12 tahun merawat Ibu Eny di rumah mewah tanpa listrik dan air masih menjadi perbincangan. Kini, muncul kabar kalau Tiko ini bukanlah anak kandung dari Ibu Eny dan Herman Moedji Susanto.

Herman Moeji sempat diakui Tiko sebagai ayah kandungnya namun ia tak pernah tahu kabar dan lokasi keberadaan sang ayah.

Setelah kisah Tiko viral, tiba-tiba ada seseorang yang mengaku sebagai anak kandung dari Herman Moedji buka suara.

Dia adalah Uri Moedji Pujiastuti, anak dari istri pertama Herman Moedji Susanto. Dari sini terkuak, Ibu Eny ternyata adalah istri kedua dari Herman.

Dilansir dari laman Youtube Pratiwi Noviyanthi, Uri blak-blakan ungkap fakta soal Tiko dan Ibu Eny. Awalnya, Uri mengaku kaget melihat pemberitaan soal Tiko dan Ibu Eny yang viral di media sosial.

"Selama ini ayah saya, Herman Moedji Susanto seolah-olah jadi suami yang dzolim kepada istri dan anaknya selama belasan tahun. Sampai Ibu Eny depresi, anaknya Tiko gak terurus. Padahal kenyataannya enggak seperti itu," tegas Uri.

Selain anak kandung, cucu Herman, bernama Ika juga ikut buka suara. Dalam kesempatan itu juga, Ika mengatakan bahwa Tiko sebenarnya bukan anak kandung Herman Moedji Susanto.

Terlebih dulu, Uri menjelaskan kalau ayahnya, Herman Moedji Susanto sudah 3 kali menikah.

Ibunya Uri yang juga istri pertama Herman sudah meninggal dunia. Setelah itu, Herman menikah lagi dengan Ibu Eny. Namun dari pernikahan dengan Ibu Eny, Herman disebut tidak memiliki anak.

"Ayah saya itu menikah tiga kali, dari nikah pertama ada tiga anak, nikah kedua tidak punya anak, nikah ketiga juga gak punya anak juga," bongkar Uri.

Editor : Hikmatul Uyun

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network