Kilang Cilacap Raih Penghargaan Platinum ISRA 2023 Berkat Program PLTH Bondan

Elde Joyosemito
Kisah sukses KPI RU IV Cilacap dalam program PLTH di Dusun Bondan, Kecamatan Kampung Laut mendapatkan penghargaan prestisius. (Foto: Istimewa)

CILACAP, iNewsPurwokerto.id - Kisah sukses PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap dalam program Pembangkit Listrik Tenaga Hybrid (PLTH) di Dusun Bondan, Kecamatan Kampung Laut mendapatkan penghargaan prestisius.

Pada acara Indonesia Social Responsibility Award (ISRA) 2023, kilang terbesar di Indonesia ini meraih penghargaan Platinum dalam kategori Pemberdayaan Ekonomi.

Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Prof. Ravik Karsidi, Stafsus Bidang Organisasi dan Tata Kelola dari Kemenko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI, kepada Cecep Supriyatna, Area Manager Communication Relations & CSR, di Solo pada Kamis malam (22/6/2023).

Penghargaan kategori Pemberdayaan Ekonomi diberikan kepada Kilang Cilacap sebagai pengakuan atas upaya pemberdayaan masyarakat yang berhasil meningkatkan kesejahteraan mereka.

"Kami merasa bersyukur bahwa program PLTH di Dusun Bondan, yang didasarkan pada Energi Baru Terbarukan (EBT), sekali lagi meraih prestasi dalam tanggung jawab sosial dan lingkungan," ujar Cecep.

Lebih lanjut, Cecep menjelaskan bahwa PLTH di Dusun Bondan, yang menggabungkan panel surya dan kincir angin sebagai sumber energi untuk penerangan rumah tangga, telah memberikan kontribusi yang luas.

"Selain menerangi 80 rumah kepala keluarga di Bondan, PLTH juga telah meningkatkan perekonomian. Ibu-ibu di sana dapat membuat produk makanan dari potensi lokal dan kehadiran koperasi juga turut membantu," jelasnya.

Selain itu, program PLTH dengan judul Energi Mandiri Tenaga Surya Angin (E Mas Bayu) & Energi Mandiri Tambak Ikan (E Mbak Mina) juga menyediakan solusi untuk ketersediaan air bersih yang layak untuk dikonsumsi melalui Sistem Desalinasi Berbasis Masyarakat (Sidesi Mas) dengan kapasitas 240 liter/jam.

Program-program lainnya, seperti Masyarakat Mandiri Melalui Tambak Polikultur Biofilter (Mas Kuter) dan peningkatan kapasitas total jalur industri PLTH E-Mas Bayu sebesar 16.200 Watt Peak, juga telah memberikan kontribusi yang signifikan.

Cecep menyatakan bahwa penghargaan ini memberikan semangat dan motivasi tambahan bagi PT KPI RU IV untuk terus berkontribusi positif bagi masyarakat.

"Lebih dari sekadar kebanggaan meraih penghargaan, yang terpenting bagi kami adalah bahwa keberadaan perusahaan energi ini memberikan manfaat besar bagi masyarakat," tambahnya.

 

Editor : EldeJoyosemito

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network