Pelatih Korsel Puji Timnas Indonesia U-17, Banyak yang Layak Main di Liga Korea 

Andri Bagus Syaeful
Byun Sung-hwan, pelatih Timnas Korea Selatan U-17, terkesan dengan potensi para pemain Timnas Indonesia U-17. (Foto: Istimewa)

BEKASI, iNewsPurwokerto.id - Byun Sung-hwan, pelatih Timnas Korea Selatan U-17, terkesan dengan potensi para pemain Timnas Indonesia U-17

Dia yakin bahwa para pemain ini memiliki kemampuan yang layak untuk bermain di Liga Korea Selatan (K-League) di masa depan. Keyakinannya ini timbul setelah pertandingan uji coba antara Korea Selatan U-17 dan Timnas Indonesia U-17 berakhir dengan skor 0-1.

Pertandingan tersebut digelar di Stadion Patriot, Bekasi, pada Rabu (30/8/2023).

Byun Sung-hwan melihat adanya pemain-pemain yang memiliki bakat menonjol dan berpotensi. 

Menurutnya, pemain-pemain ini memiliki waktu untuk berkembang karena usia mereka masih muda.

"Saya yakin. Ini sangat mungkin terjadi, terutama pada pemain U-17. Mereka memiliki potensi besar untuk bermain di K-League," kata Byun Sung-hwan di Bekasi,” ujarnua pada Rabu (30/8/2023).

Pelatih berusia 43 tahun ini juga menekankan pentingnya pembinaan berjenjang untuk para pemain ini. Pembinaan yang tepat akan membantu pemain-pemain ini tumbuh dan matang. "Pemain muda dapat dibina, diasah, dan dilatih," ujarnya. 

Meskipun Timnas Indonesia U-17 kalah tipis 0-1 dari Korea Selatan, Byun Sung-hwan mengungkapkan harapannya untuk melihat para pemain ini sukses berkarier di Liga Korea Selatan di masa depan. 

Editor : EldeJoyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network