7 Fakta Penyebab Siswa dan Guru SMA Al Irsyad Terpapar Covid-19

Tim iNews.id
Kondisi SMA Al Irsyad Purwokerto yang sepi. (Foto: Ist)

PURWOKERTO,iNews.id - PTM SMA Al Irsyad Purwokerto mulai kemarin atau Jumat, 28 Januari 2022 dihentikan sementara. Kegiatan pembelajaran tatap muka (PTM) ditutup sementara setelah diketahui ada 21 siswa dan 3 guru terpapar Covid-19.

Ada sejumlah fakta yang disampaikan Sekretaris Satgas Covid-19 Banyumas, Suwondo mengapa siswa dan guru SMA Al Irsyad terpapar Covid-19.

Berikut fakta-faktanya:
  
1. Protokol kesehatan atau prokes awalnya dijaga ketat seperti jaga jarak, cuci tangan, pakai masker. Selain itu juga  tidak menggunakan AC di dalam kelas dan gorden jendela dibuka.

2. Namun seiring PTM ada kelonggaran-kelonggaran terjadi sehingga prokes tadi jadi ikut dikurangi. 

3. Kelonggaran-kelonggaran yang terjadi misalnya  kapasitas siswa yang seharusny 50 persen lalu menjadi 70 persen sehingga otomatis jaga jarak jadi kendur walau masker tetap dipakai .

4. AC di dalam kelas dinyalakan imbas bertambahnya siswa yang mengikuti PTM karena ruangan kelas mulai terasa panas.

5.  Gorden jendela yang tadinya sudah dilepas dipasang kembali.

6. PTM SMA AL Irsyad dihentikan sementara. 

7. Satgas memohon kepada pihak sekolah untuk menerapkan aturan prokes dari awal lagi.Tim dari dinas kesehatan, puskesmas dan pihak sekolah akan berkoordinasi.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network