Dukung Transisi Energi Ramah Lingkungan, Sampah di Banyumas Diolah Jadi Co-Firing Biomassa

Arbi Anugrah
Dukung Transisi Energi Ramah Lingkungan, Sampah di Banyumas Diolah Jadi Co-Firing Biomassa. Foto: Dok Humas Pemkab Banyumas

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Potensi hasil pengolahan sampah menjadi biomassa secara efektif dan efisien dapat mendukung pembangunan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat serta kelestarian lingkungan. Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Banyumas telah berkolaborasi dengan PT Sinar Energi Utama dan PT PLN Energi Primer Indonesia untuk mengubah sampah di Kabupaten Banyumas menjadi bahan baku co-firing biomassa.

Pj Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro mengatakan jika Banyumas memiliki cara tersendiri dalam mengelola sampah, di mana Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) di Banyumas telah dilengkapi dengan mesin pemilah sampah. Mesin ini dapat memilah sampah organik dan anorganik serta dikelola oleh Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM).

"Hasil akhir berupa pupuk kompos, paving, bata, biji plastik, dan juga bubur sampah organik sebagai bahan baku biomassa. Beragam hasil akhir sampah ini sangat membantu biaya operasional KSM dan PAD dalam bentuk restribusi," kata Hanung dalam keterangannya, Selasa (9/7/2024).

Maka dari itu Pemkab Banyumas menyambut baik kerjasama yang dilakukan ini. Di mana PLN EPI akan memanfaatkan bubur sampah, yang menjadi salah satu produk hasil pengolahan sampah di Banyumas sebagai biomassa untuk Cofiring PLTU.

Penandatanganan kerjasama ini dilakukan oleh Pj Bupati Banyumas Hanung Cahyo Saputro, bersama Direktur PT Sinar Energi Utama Taufiqqullah Ande dan Direktur Biomassa PT PLN Energi Primer Indonesia Antonius Aris Sudjatmiko di Jakarta belum lama ini. Kerjasama ini sendiri berisi tentang Pengembangan Hasil Pengolahan Sampah di Kabupaten Banyumas, untuk mendukung Transisi Energi, dan Pencapaian Target Net Zero Emission. 

Menurut Taufiqqullah Ande, Direktur Utama PT Sinar Energi Utama yang merupakan offtaker sampah di Banyumas mengatakan siap melakukan pengolahan lebih lanjut hingga bubur sampah tersebut dapat memenuhi persyaratan biomassa untuk cofiring di PLTU. 

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network