JAKARTA,iNews.id - Pembangkit listrik tenaga nuklir Chernobyl milik Ukraina berhasil dikuasai militer Rusia. Pembangkit listrik tenaga nuklir Chernobyl pada 1986 pernah terjadi kebocoran terparah di dunia.
Diketahui, bahwa kawasan ini masih bahaya radioaktif dan menimbulkan kekhawatiran dari pengawas nuklir internasional.
Dikutip dari berbagai sumber, Jumat (25/2/2022) pasukan Rusia itu sudah mendekat ke ibu kota Kiev.
Menurut data PBB, ada sebanyak 100.000 warga yang sudah melarikan diri.
Lalu, serangan di beberapa lokasi kunci pun pecah yang mengakibatkan ada 137 orang baik tentara dan warga sipil meninggal dunia, Kamis (24/2/2022).
Sementara, di Kiev banyak warga sampai tidur di stasiun kereta bawah tanah. Mereka membawa beberapa barang yang diperlukan, seperti kasur hingga hewan peliharaan.
Hari pertama sejak perang Rusia-Ukraina dimulai memang sudah terjadi serangan besar.
Adapun bentuk aksi protes terhadap perang ini dilakukan di seluruh Eropa dan juga di Rusia, walaupun berujung lebih dari 700 orang ditahan.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta
Artikel Terkait