20 Roket Hizbullah Hantam Kota Kiryat Shmona Tewaskan 2 Orang, Israel Bingung Iron Dome Gagal Aktif

Muhaimin
Pihak berwenang Israel merasa heran setelah sistem pertahanan rudal Iron Dome tidak berfungsi saat 20 roket yang diluncurkan oleh Hizbullah menghujani wilayah Kiryat Shmona. Foto: tangkapan layar

Sejak 23 September, Israel telah melancarkan serangan udara besar-besaran di Lebanon yang mengakibatkan lebih dari 1.000 orang tewas dan banyak pemimpin Hizbullah, termasuk sekretaris jenderal Hassan Nasrallah, terbunuh.

Namun, Hizbullah terus meluncurkan roket ke wilayah utara Israel, termasuk kota Haifa dan Tel Aviv. Pasukan darat Hizbullah juga berhasil menggagalkan upaya pasukan darat Israel untuk memasuki Lebanon.

Pada 8 Oktober, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menyerukan rakyat Lebanon untuk “membebaskan negara mereka dari Hizbullah,” mengancam akan menghadapi “kehancuran dan penderitaan” jika mereka menolak.

Kabinet Netanyahu juga sedang mempertimbangkan serangan militer terhadap Iran, menyusul serangan ratusan rudal Iran yang menargetkan pangkalan militer di Israel pada 1 Oktober lalu.

Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network