BANYUMAS, iNewsPurwokerto.id - Penyadap getah pinus menerima bantuan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) dari Perhutani Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banyumas Timur. Penyerahan bantuan TJSL tersebut dilakukan di Kantor Asisten Perhutani/KBKPH Gunungslamet Barat, Jumat (11/10) lalu.
Bantuan TJSL diserahkan oleh Administratur KPH Banyumas Timur, Mochamad Risqon dan diterima oleh penerima bantuan yakni Ahmad Sidik. Bantuan dana TJSL yang diberikan berupa bedah rumah tinggal seorang penyadap getah pinus RPH Karanggandul, BKPH Gunungsalmet Barat.
Administratur KPH Banyumas Timur, Mochamad Risqon mengatakan jika penyerahan bantuan TSJL kepada Ahmad Sidik untuk perbaikan rumah, bantuan ini dari Perhutani diharapkan dapat bermanfaat untuk keluarga.
“Semoga bantuan ini dapat bermanfaat untuk perbaikan-perbaikan rumah sehingga keluarga dapat merasakan nyaman di rumah, dan mohon doanya semoga Perhutani tetap eksis, jaya, bisa mencapai target yang ditetapkan dan dapat membangun hutan secara lestari dan berkelanjutan,” kata Mochamad Risqon dalam keterangan tertulisnya, Jumat (25/10/2024).
Hadir dalam penyerahan bantuan tersebut diantaranya adalah Administratur KPH Banyumas Timur dan jajaran, Kepala Dusun Desa Sunyalangu, Ketua LMDH, Ahmad Sidik (penerima bantuan), Asper/BKPH Gunungslamet Barat, dan perwakilan Kepala RPH serta mandor.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Desa Sunyalangu yang diwakili oleh Kepala Dusun (Kadus), Slamet Abidin menyampaikan rasa terima kasih kepada Perhutani atas bantuan perbaikan rumah kepada penyadap getah pinus.
“Kami mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada Perhutani KPH Banyumas Timur yang telah berkenan menyerahkan bantuan untuk perbaikan rumah Bapak Ahmad Sidik saat bekerja sebagai penyadap getah pinus di petak 52A masuk Resort Karanggandul. Kami berharap Perhutani tetap eksis dan jaya, sehingga bantuan-bantuan berikutnya masih bisa kami harapkan dalam bentuk lain,” tuturnya.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait