JAKARTA, iNewsPurwokerto.id-Kevin Diks mengungkap penyebab cedera lutut yang dialaminya dalam laga Timnas Indonesia melawan Timnas Jepang. Ia mengakui bermain terlalu agresif hingga berbenturan dengan Kaoru Mitoma.
Diks menjalani debut bersama Timnas Indonesia dalam pertandingan Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Debut tersebut berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Jumat, 15 November 2024, dan menjadi momen yang berkesan bagi pemain berdarah Belanda itu.
Sayangnya, debut tersebut tidak berjalan mulus. Timnas Indonesia harus menyerah 0-4 dari Jepang, sementara Diks mengalami cedera lutut yang memaksanya meninggalkan lapangan lebih awal.
Bek FC Copenhagen itu kemudian harus kembali ke klub lebih cepat untuk menjalani pemulihan, sehingga absen pada laga berikutnya melawan Timnas Arab Saudi, yang berakhir dengan kemenangan 2-0 bagi Indonesia.
Diks mengakui bahwa agresivitasnya di lapangan menjadi salah satu pemicu cederanya. Ia juga terkena tekel keras dari pemain Jepang, Kaoru Mitoma, yang memperparah situasi.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait