PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Untuk menjamin keselamatan dan kelancaran perjalanan kereta api selama masa angkutan Lebaran 2025, PT KAI Daop 5 Purwokerto menggelar tes narkoba secara acak bagi Awak Sarana Perkeretaapian (ASP). Tes ini berlangsung di UPT Customer Service On Train, Selasa (18/3/2025) bekerja sama dengan BNN Kabupaten Banyumas.
Manager Humas KAI Daop 5 Purwokerto, Krisbiyantoro, menegaskan bahwa langkah ini bertujuan untuk memastikan para petugas operasional dalam kondisi fisik dan mental yang prima serta bebas dari pengaruh narkotika.
"Para pekerja operasional memiliki tanggung jawab besar dalam menjalankan tugasnya. Selain melalui penilaian kompetensi yang ketat, mereka juga harus terbukti sehat dan tidak memiliki pengaruh terhadap penyalahgunaan narkotika," ujarnya.
Tes narkoba ini dilakukan secara mendadak tanpa pemberitahuan sebelumnya, guna menjaga objektivitas dan memastikan keakuratan hasil.
Pemeriksaan dilakukan terhadap berbagai petugas operasional, termasuk masinis, asisten masinis, teknisi kereta api, kondektur, Polisi Khusus Kereta Api (Polsuska), serta petugas keamanan (security).
Dalam tes narkoba tersebut, lanjutnya, terdapat enam parameter yang digunakan pada alat tes urine untuk mengetahui kandungan Amphetamine (AMP), Morphine/Opiate (MOP), Mariyuana (THC), Cocaine (COC), Methamphetamine (MET) dan Benzoidazepine (BZD).
Dari total 36 petugas yang menjalani tes, seluruhnya dinyatakan negatif narkoba. "Hasil ini menunjukkan bahwa para pekerja di KAI Daop 5 Purwokerto bebas dari penyalahgunaan narkotika, dan kami akan terus melakukan pengawasan ketat demi keselamatan serta kenyamanan perjalanan para pelanggan," tutup Krisbiyantoro.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait