Pengumuman Indonesian Youth Science and Health Olympiad, Ini Juara IYSHO 2025

Elis Novit
Pengumuman Indonesian Youth Science and Health Olympiad, Ini Juara IYSHO. Foto: Lembaga Prestige

BANJARNEGARA, iNewsPurwokerto.id - Indonesian Youth Science and Health Olympiad (IYSHO) 2025 telah dilaksanakan secara online melalui website cbt.pusatprestasi.id pada Minggu, (16/3) lalu. Ajang IYSHO 2025 yang digelar oleh Lembaga Prestige ini bertujuan untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia.

Alumni Medalis Olimpiade Astronomi Internasional di Korea Selatan, Rizki Wahyu P mengatakan jika hasil dari kompetisi Indonesian Youth Science and Health Olympiad 2025 telah diumumkan pada hari Selasa, 18 Maret 2025 pukul 13.00 WIB.

"Pengumuman dapat dilihat pada akun cbt masing-masing peserta. Caranya dengan login ke website cbt.pusatprestasi.id lalu klik menu “Riwayat”, kemudian klik icon pengumuman atau pengeras suara pada bidang IYSHO 2025. Pengumuman juga bisa diunduh di https://bit.ly/HASILIYSHO2025," kata Rizki dalam keterangannya, Selasa (25/3/2025).

Dalam kesempatan ini Rizki juga mengucapkan selamat bagi para peserta yang telah menjadi pemenang pada ajang IYSHO 2025.

"Lembaga Prestige dan panitia mengucapkan selamat, turut senang juga bangga kepada para pemenang atas pencapaiannya yang luar biasa di Indonesian Youth Science and Health Olympiad 2025. Bagi yang belum menjadi pemenang di ajang IYSHO 2025, jangan patah semangat. Masih ada jalur prestasi di kompetisi Lembaga Prestige selanjutnya yang sudah menanti. Jadi tetap belajar dan semangat selalu untuk para pelajar Indonesia," jelasnya.

Ajang IYSHO 2025 ini sendiri diikuti oleh sejumlah pelajar dari tingkat SD, SMP, dan SMA di seluruh Indonesia. Mereka saling berkompetisi mengasah kemampuannya mengikuti Indonesian Youth Science and Health Olympiad 2025.

Menurut Marwah Fahira Raihana, siswa SDQu Izzatul Qur'an mengatakan jika dirinya sangat senang mengikuti event yang diselenggarakan oleh lembaga prestige. "Dengan mengikuti event ini, saya bisa mengisi waktu luang dengan kegiatan positif belajar, saya bisa mengasah skill, dan saya juga bisa menambah pengalaman," jelasnya.

Hal senada diungkapkan Mohammad Fahmi Mitra Maulana , siswa SMPN 1 Semboro yang mengatakan jika olimpiade ini sangat seru dan mengasyikkan. Meski terdapat beberapa soal yang menjebak, namun jika lebih teliti akan tahu jawaban yang benar.

"Seru banget, soalnya sedikit menjebak tapi kalo teliti pasti tau kok yang bener yang mana. So I proud of myself of my achievement. Terima kasih Prestige, sudah beri aku kesempatan buat bikin bangga diri aku dan orang tuaku. Buat kalian yang masih terasa belum puas dengan hasil kalian, tetaplah berjuang jadikan kegagalan sebagai motivasi kalian kedepannya," ucapnya.

Siswa lainnya dari MAN 15 Jakarta Timur, Malika Claresta Artamesia mengatakan jika lomba online kimia ini seru banget. Tidak hanya menambah ilmu, tapi juga bikin dirinya semangat belajar dan melatih daya berfikir.

"Acaranya juga keren dan tertata rapi, jadi walaupun online, tetap terasa kompetitif dan menantang. Semoga ke depannya ada lebih banyak event kayak gini lagi. Makasih buat panitia yang udah ngadain lomba sekeren ini," ungkapnya.

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network