Manchester City Bekuk Everton 2-0, Jaga Asa Tembus Liga Champions

Reynaldi Hermawan
Everton vs Manchester City (Foto: Premier League)

Selepas jeda, Everton langsung memberi tekanan. Sundulan Jarrad Branthwaite di menit ke-47 nyaris membuat kejutan, namun berhasil ditepis Stefan Ortega. Penjaga gawang asal Jerman itu kembali jadi penyelamat di menit ke-61 ketika menghadang tembakan Abdoulaye Doucoure dari jarak dekat.

Manchester City terus berupaya menembus lini belakang Everton. Upaya Omar Marmoush dan Ilkay Gundogan di menit ke-68 dan 70 belum membuahkan hasil. Sementara Pickford tampil sigap menggagalkan peluang satu lawan satu dari Marmoush di menit ke-83.

Kebuntuan akhirnya pecah di menit ke-84. Berawal dari pergerakan Nunes di sisi kiri, bola ditarik ke tengah dan disambar O’Reilly menjadi gol pembuka bagi City.

Tak berhenti di situ, The Citizens menambah keunggulan di masa injury time. Mateo Kovacic melepaskan tembakan akurat sembari terjatuh di kotak penalti, memastikan kemenangan tim tamu dengan skor akhir 2-0.

Susunan Pemain

Everton (4-2-3-1):

Jordan Pickford; Jake O’Brien, James Tarkowski (Michael Keane 52’), Jarrad Branthwaite, Vitaliy Mykolenko; Idrissa Gueye (Tim Iroegbunam 79’), James Garner; Jack Harrison (Dwight McNeil 79’), Abdoulaye Doucoure, Iliman Ndiaye (Carlos Alcaraz 79’); Armando Broja (Beto Betuncal 63’)
Pelatih: David Moyes

Manchester City (4-2-3-1):

Ortega Moreno; Matheus Nunes, Ruben Dias, Josko Gvardiol, Nico O’Reilly; Ilkay Gundogan, Nico Gonzalez (Mateo Kovacic 78’); Bernardo Silva, Kevin De Bruyne (Manuel Akanji 88’), Savinho (Jeremy Doku 78’); Omar Marmoush
Pelatih: Pep Guardiola

Editor : EldeJoyosemito

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network