Libur Paskah, Daop 5 Purwokerto Catat Lonjakan Penumpang Kereta Api hingga 125%

Arbi Anugrah
Ilustrasi penumpang KA. Foto: Dok Humas Daop 5 Purwokerto

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id – Momen libur Paskah 2025 menjadi berkah bagi PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 5 Purwokerto. Antusiasme masyarakat untuk bepergian tercermin dari lonjakan jumlah penumpang kereta api yang melonjak tajam hingga 125 persen dari kapasitas normal.

Dalam satu hari saja, Minggu (20/4/2025), sebanyak 11.972 tiket kereta api terjual dari wilayah Daop 5 Purwokerto, jauh melampaui kapasitas kursi yang tersedia sebanyak 9.580 tempat duduk.

Manager Humas Daop 5, Krisbiyantoro, mengungkapkan lonjakan ini mencerminkan tingginya minat masyarakat untuk menggunakan kereta api sebagai moda transportasi utama saat liburan.

“Bahkan beberapa kereta mencatat okupansi lebih dari 150 persen. Ini menjadi bukti bahwa kereta api tetap menjadi pilihan utama masyarakat untuk bepergian, terutama di masa liburan panjang seperti ini,” ujar Krisbiyantoro dalam keterangannya.

Berikut deretan kereta api dengan okupansi tertinggi selama libur Paskah di wilayah Daop 5 Purwokerto:

- KA Kamandaka (Cilacap–Semarang Tawang): 183% (931 tiket terjual dari 510 kursi)

- KA Serayu Pagi (Purwokerto–Pasar Senen): 178% (1.132 tiket dari 636 kursi)

- KA Malioboro Ekspres (Purwokerto–Malang): 167% (868 tiket dari 520 kursi)

- KA Logawa (Purwokerto–Ketapang): 155% (989 tiket dari 640 kursi)

- KA Joglosemarkerto (Purwokerto–Solo): 136% (786 tiket dari 582 kursi)

- KA Wijayakusuma (Cilacap–Ketapang): 138% (614 tiket dari 442 kursi)

- KA Serayu Sore (Purwokerto–Pasar Senen): 144% (919 tiket dari 636 kursi)

- KA Cakrabuana (Purwokerto–Gambir): 120% (720 tiket dari 600 kursi)

- KA Kutojaya Selatan (Kutoarjo–Kiaracondong): 121% (899 tiket dari 742 kursi)

- KA Sawunggalih Pagi (Kutoarjo–Gambir): 115% (666 tiket dari 580 kursi)

Sementara itu, beberapa kereta lainnya seperti KA Sawunggalih Malam, KA Purwojaya, dan KA Kertanegara tetap mencatat tingkat keterisian di atas 80 persen, menunjukkan tingginya permintaan secara menyeluruh.

Di tengah lonjakan penumpang, KAI Daop 5 Purwokerto memastikan seluruh layanan berjalan optimal. Mulai dari kesiapan armada, petugas di stasiun, hingga pelayanan di dalam kereta tetap dijaga agar perjalanan tetap nyaman dan aman.

“Kami mengucapkan terima kasih atas kepercayaan masyarakat selama libur Paskah ini. Kami akan terus meningkatkan pelayanan agar perjalanan menggunakan kereta api tetap menjadi pengalaman yang menyenangkan dan aman bagi semua pelanggan,” pungkasnya.

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network