SOLO, iNews.id – Sebuah benda mencurigakan ditemukan di trotoar dekat Denpom IV 4 Surakarta, Rabu (30/3/2022) pagi. Benda mencurigakan tersebut berupa tas belanja warna biru motif bunga.
Lokasi penemuan benda mencurigakan tak jauh dari Gereja Santo Antonius Purbayan Solo.
Kapolresta Solo Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak membeberkan kronologi penemuan benda mencurigakan berupa tas belanja warna biru motif bunga.
“Bahwa pada hari Rabu, 30 Maret 2022 sekira pukul 06.00 WIB di jalan Arifin Kelurahan Kampung Baru Kecamatan Pasar Kliwon, saat dua orang warga melintas di jalan tersebut melihat ada sebuah tas belanja warna biru motif bunga tergeletak di trotoar jalan dan melihat hal tersebut dianggap mencurigakan,” kata Kapolresta, Rabu (30/3/2022).
“Kemudian warga tersebut menginformasikan ke piket Kantor Denpom IV/4 yang tidak jauh dari lokasi tersebut dan oleh petugas piket Denpom dilaporkan ke Polresta Surakarta,” katanya.
Selanjutnya Polresta Surakarta menghubungi Tim Gegana Satbrimobda Jateng untuk kemudian datang ke tempat atau lokasi tersebut dan mengevakuasi tas yang mencurigakan tersebut.
“Selanjutnya dilakukan analisa dan penguraian oleh Tim Gegana dan didapatkan hasil bahwa bukan merupakan barang yang berbahaya, hanya berisi plastik warna merah,” ujarnya.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait