Depresi! Perempuan Muda Nekat Akan Tabrakkan Diri ke KA Usai Diperkosa Suami Temannya

Tim iNews. id
Suami bersama warga saat menggagalkan upaya bunuh diri seorang perempuan muda di Desa Pebatan Kecamatan Wanasari Kabupaten Brebes. (Foto: Petra Akbar)

BREBES, iNews.id - Aksi nekat seorang perempuan muda menggemparkan warga Desa Pebatan, Kecamatan Wanasari, Kabupaten Brebes karena mencoba menabrakkan diri ke kereta api (KA) yang tengah melintas. Beruntung, upaya nekat tersebut dapat langsung digagalkan sang suami A beserta warga sekitar.

Menurut A, suami pelaku percobaan bunuh diri mengatakan jika sebelum kejadian, istrinya NG telah meninggalkan rumahnya selama 3 hari dan baru Senin sore pulang ke rumahnya di Desa Bangsri.

"Istri saya menceritakan kejadian yang menimpanya, jika dirinya telah diperkosa oleh suami dari temannya," ujarnya dikutip dari iNewsTegal.id.


Suami pelaku dan warga saat memegangi pelaku yang hendak menabrakan diri ke Kereta Api (Foto: Petra Akbar)

Awal kejadian perkosaan, kata dia, yakni tiga hari lalu istrinya main ke rumah temannya. Namun temannya tidak berada di rumahnya dan yang dijumpai adalah suaminya.

"Istri saya mengaku telah disekap dan diperkosa suami temannya, yang membuat istri saya syok dan depresi karena diancam akan dibunuh dengan samurai," ungkapnya.

Usai menceritakan kejadian pada Senin (11/4) malam yang menimpanya, kemudian A menyuruh istrinya menunjukkan rumah pelaku.

"Tiba-tiba korban depresi dan berusaha menabrakkan diri ke kereta api yang melintas. Lalu saya peluk erat agar tidak bunuh diri ke kereta api," katanya.

Saat dipeluk suaminya, NG justru depresi dan memukulinya, hingga akhirnya NG pingsan. Barulah setelah pingsan NG digotong ke teras rumah warga.

"Warga kemudian menenangkannya dan mengantarkan kami pulang ke rumah dengan menggunakan mobil," ujarnya.

Sementara Kapolsek Wanasari AKP Mulyono saat dikonfirmasi , Selasa (12/04/2022) membenarkan terkait peristiwa tersebut, awalnya sedang mencari rumah seorang perempuan yang bernama Puah yang beralamat di Desa Pebatan.

"Namun pada saat pencarian tidak ditemukan rumah yang dituju, tiba-tiba korban mengalami depresi, saat itu korban lari menuju jembatan rel kereta api dan hendak melompat ke rel saat kereta api melintas, namun usaha korban yang hendak menabrakkan diri berhasil dihalangi oleh suaminya," ujarnya.

 

 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network