PORTIMAO, iNews.id - Fabio Quartararo merasa lega setelah berhasil menjadi yang tercepat di GP Portugal. Quartararo mengaku begitu senang karena akhirnya dapat meraih kemenangan perdana di MotoGP 2022 setelah empat balapan bergulir, Quartararo selalu gagal meraih podium.
El Diablo julukan Quartararo tampil dominan selama melaju 25 putaran di Sirkuit Algarve, Minggu (24/4/2022). Memulai balapan dari urutan kelima, dia bisa melesat ke posisi terdepan dan hampir tak terkejar hingga akhir.
Pembalap Monster Energy Yamaha ini menjadi kemenangan pertama bagi Quartararo di MotoGP 2022. Torehan terbaiknya sebelum ini hanya jadi runner-up di GP Indonesia yang merupakan seri kedua.
Sedangkan saat GP Qatar, GP Argentina dan GP Amerika Serikat, jawara MotoGP 2021 itu selalu gagal masuk podium. Dengan demikian, ini menyudahi penantiannya.
Sebab, terakhir kali Quartararo meraih poin penuh saat GP Inggris 2021. Tidak mengherankan jika rider asal Prancis itu begitu puas.
Apalagi, berkat hasil ini Quartararo langsung memimpin klasemen sementara dengan 61 poin. Dia unggul lima poin atas pesaing terdekatnya, Alex Rins. Ini tentu membuka peluang untuk mempertahankan gelar.
“Rasanya sudah lama sejak saya merebut kemenangan. Saya pikir terakhir pada Agustus di Sirkuit Silverstone. Terlebih setelah masa-masa sulit yang saya lewati tahun ini,” kata Quartararo dikutip Motorsport.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait