MOSKOW, iNews.id - Tentara Rusia menghancurkan pos komando dan kendaraan lapis baja. Serangan ke Ukraina dilakukan dengan helikopter tempur Ka-52 Alligator milik tentara Beruang Merah.
Kementerian Pertahanan (Kemhan) Rusia telah merilis video serangan helikopter tempur Ka-52 Alligator pada Kamis (5/5/2022).
Melalui pernyataan di Telergam, Kemhan Rusia menjelaskan dua helikopter membombardir pusat komando militer Ukraina dan menghancurkan beberapa kendaraan lapis baja.
“Penerbangan militer menyerang pos komando dan pangkalan angkatan bersenjata Ukraina yang teridentifikasi dengan menggunakan rudal berpemandu. Akibatnya, pos komando unit nasionalis Ukraina dan beberapa kendaraan lapis baja dihancurkan,”demikian dikutip dari laporan Sputnik.
Video tersebut mulai dari pengisian rudal ke sistem peluncur di helikopter Ka-52. Setelah itu tampak juga helikopter berangkat dalam kondisi langit sudah gelap.
Tak lama kemudian video beralih menayangkan visual target penyerangan. Senapan mesin dari helikopter mengincar rangkaian yang tampaknya beberapa kendaraan lapis baja Ukraina.
Kemudian menayangkan rudal ditembakkan mengenai satu target. Video ditutup dengan kepulangan helikopter ke pangkalan. Selama sehari terakhir, Kemhan Rusia menyebut telah menghancurkan setidaknya tiga jet tempur Ukraina dan 14 drone.
Serangan juga mengincar puluhan target militer lainnya, menewaskan sedikitnya 600 personel, termasuk pasukan nasionalis.
Rusia mengklaim telah menghancurkan total 149 pesawat tempur Ukraina, 726 drone, 2.834 tank dan kendaraan lapis baja, dan 325 peluncur roket.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait