JAKARTA, iNews.id - Wita (25 seorang pekerja seks komersil (PSK) online mengaku jarang mau atau ogah berciuman saat berhubungan intim dengan pelanggannya. Bahkan, Wita beralasan dengan bersentuhan bibir berpotensi terpapar HIV.
“Ada satu lagi, jijik,” kata Wita asal Bandung, Jawa Barat itu ditemui di Jakarta Barat, Minggu (31/10/2021).
Mawaupun sering melayani banyak pria hidung belang, tapi dia sangat selektif pada pelanggannya yang ingin melakukan aksi cium.
"Kita mana tahu dia bermasalah dengan bibirnya. Bisa jadi lagi sariawan atau masalah apa pun di mulutnya dan itu menyebabkan penularan virus," ujarnya.
Mengutip dari hellosehat.com, terungkap salah satu penularan HIV bisa terjadi dari mulut. Bila dari salah satu pasangan seks terdapat luka, sariawan maupun kontak darah yang memiliki virus HIV, maka penularan bisa terjadi.
Hal yang sama juga berlaku bila bibir atau lidah anda tak sengaja tergigit oleh pasangan selama berciuman, luka baru itu dapat menjadi gerbang masuk bagi virus HIV melalui air liur pasangan.
Sebelum mendapatkan edukasi semacam itu, Wita mengakui ciuman merupakan strategi dirinya untuk membuat pasangan ereksi. Dengan berciuman saat berhubungan seks, banyak pasangannya yang mengalami ejakulasi dini.
Editor : Arbi Anugrah