get app
inews
Aa Text
Read Next : Benarkah Menikah di Bulan Muharram atau Suro Bakal Ditimpa Sial, Islam Menjawab dengan Lengkap 

Perhitungan Jatuhnya 1 Muharram 1444 H, Puasa dan Dalilnya

Jum'at, 29 Juli 2022 | 08:18 WIB
header img
Ilustrasi 1 Muharram. (Foto Antara/iNews.id)

PEMERINTAH Indonesia menetapkan setiap 1 Muharram merupakan hari libur nasional.

Di setiap bulan Muharram, umat muslim mempunyai amalan ibadah puasa sunnah. Di antaranya adalah puasa Muharram, Tasua (9 Muharram) dan puasa Asyura yang jatuh 10 Muharram.  

Tahun ini, 1 Muharram 1444 Hijriyah jatuh pada Sabtu, 30 Juli 2002, sesuai dengan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri yang telah dirilis. 

Tanggal ini juga sama dengan kalender Islamic Global yang menetapkan Tahun baru Islam 1444 Hijriyah jatuh 30 Juli 2022.  

Tetapi bisa juga 1 Muharram bergeser pada Minggu, 31 Juli 2022. Kalau saja menggunakan metode menggenapkan bulan komariyah menjadi 30 hari.  

Berkaitan dengan awal 1 Muharram 2022, BMKG akan menggelar rukyatul hilal atau observasi di 27 provinsi. 

Namun, BMKG memberikan acuan berdasarkan hasil pengamatan ketinggian Hilal di Indonesia saat matahari terbenam pada 29 Juli2022, berkisar antara antara 5,64 derajat di Merauke, Papua sampai dengan 7,92 derajat di Sabang, Aceh. 

Bulan Muharram merupakan salah satu dari empat bulan mulia (haram) dalam Islam. Bulan Muharram juga disebut dengan Bulan Allah atau Syahrullah.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut