get app
inews
Aa Text
Read Next : Bapor Sepakbola RU IV Cilacap Juara KPI Cup 2024 Setelah Tumbangkan Tuan Rumah Dumai

Unik, Kenakan Pakaian Adat Jawa saat Launching MyPertamina Tebar Hadiah

Kamis, 01 Juni 2023 | 11:58 WIB
header img
Ada yang mengenakan pakaian adat Jawa saat aunching MyPertamina Tebar Hadiah di SPBU Pertamina Demalang, Cilacap. (Foto: Istimewa)

CILACAP, iNewsPurwokerto.id-Pertamina melalui Kantor Sales Area Tegal melakukan launching My Pertamina Tebar Hadiah di SPBU Pertamina Demalang, Jl Gatot Subroto, Cilacap. 

Yang unik, ada pasangan laki-laki dan perempuan dengan mengenakan pakaian adat Jawa berkeliling kepada warga yang mengisi BBM. Mereka berkeliling menyapa warga yang tengah mengisi BBM di SPBU setempat. Keduanya juga ikut mensosialisasikan penggunaan apklikasi MyPertamina.

Sales Branch Manager wilayah Cilacap Andi Arifin mengatakan pihaknya melalui Pertamina Sales Area Retail Tegal melakukan launching MyPertamina di Cilacap.

“Setiap tahun, Pertamina menggelar program untuk konsumen setia Pertamina khususnya pertamax series yang terdiri dari pertamax, pertamax turbo, dexlite dan dex,”jelas Andi di sela-sela launching pada Kamis (1/6/2023). 

Menurut Andi, ada keuntungan jika konsumen menggunakan aplikasi MyPertamina dengan melakukan pembelian emmpat produk pertamax series. 

“Dengan MyPertamina, maka konsumen akan mendapatkan poin. Poin tersebut dapat ditukar dengan hadiah langsung. Selain itu, poin dapat ditukarkan dengan kupon. Nah, kupon tersebut bisa diikutsertakan dapat gebyar hadiah,”katanya.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut