get app
inews
Aa Read Next : Pemkab Purbalingga Hibahkan Tanah 17.209 Meter Persegi untuk Pembangunan Mapolres

Pemkab Purbalingga Latih Pemasaran Digital untuk UMKM

Sabtu, 24 Juni 2023 | 06:17 WIB
header img
Pemkab Purbalingga akan terus mendorong kemajuan UMKM melalui digitalisasi. (Foto: Istimewa)

PURBALINGGA, iNewsPurwokerto.id-Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga akan terus mendorong kemajuan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), salah satunya melalui digitalisasi.

Berdasarkan data nasional, sekitar 20 persen pelaku UMKM di Indonesia telah terdigitalisasi, dan diharapkan angka tersebut akan terus meningkat.

Acara pelatihan digital marketing untuk anggota keluarga pekerja rokok di Purbalingga yang diadakan di PM Collaboration.

Sekretaris Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dinkop UKM) Purbalingga, Adi Purwanto, menyatakan bahwa pelaku UMKM Purbalingga akan terus didorong untuk melakukan digitalisasi sehingga mereka dapat terus mengembangkan usaha mereka.

"Kami akan terus mendorong pelaku UMKM agar dapat terdigitalisasi," katanya.

Pada hari yang sama, Dinkop UKM Purbalingga menyelenggarakan dua pelatihan yang berbeda. Pertama, pelatihan perkoperasian di Obyek Wisata Pancuran Mas Purbasari, Desa Purbayasa, Kecamatan Padamara. 

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut