PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Sebanyak 128 Pramuka Penegak dari 8 pangkalan SMK/SMA/MA di Kwartir Cabang Banyumas mengikuti kegiatan perkemahan Gladi Widya Ksatria Kendalisada (GWKK) 2023 yang diselenggarakan oleh Dewan Kerja Cabang (DKC).
Acara ini dibuka oleh Ketua Kwartir Cabang Banyumas, Agus Nur Hadie pada Sabtu (24/6/2023) di Lapangan Desa Dawuhan Wetan, Kecamatan Kedungbanteng, Banyumas.
Kegiatan dimulai dengan pertunjukan Tari Trubus Sumirat dari pangkalan SD N 1 Keniten dengan tema BERKREASI (Berbudaya, Kreatif, Berprestasi).
Ketua Kwarcab Agus Nur Hadie menjelaskan bahwa GWKK adalah perlombaan dalam bentuk perkemahan untuk anggota Pramuka Penegak SMA/SMK/MA di Kwartir Cabang Banyumas.
Kegiatan ini merupakan rutinitas yang dilakukan setiap 5 tahun oleh Dewan Kerja Cabang (DKC) Banyumas dan menjadi ajang prestisius bagi Pramuka Penegak.
Tujuan dari kegiatan ini adalah mencari anggota terbaik yang akan mewakili Kwartir Cabang Banyumas dalam kegiatan serupa di tingkat Kwartir Daerah Jawa Tengah yang disebut Gladi Widya Cakra Adi Birawa.
"GWKK adalah kegiatan perkemahan yang menjadi ciri khas Kwartir Cabang Banyumas dan dilaksanakan secara serentak di seluruh Kwartir Cabang di Jawa Tengah dengan nama dasar 'Gladi Widya.' Setiap daerah memiliki ciri khasnya sendiri, dan di Banyumas dikenal dengan nama 'Gladi Widya Ksatria Kendalisada'," jelasnya.
Agus juga mengingatkan peserta untuk menjunjung tinggi sportivitas dalam perlombaan serta memegang teguh nilai-nilai Dasa Dharma.
"Tunjukkan bahwa perlombaan ini merupakan sarana evaluasi diri dan melihat hasil dari latihan skill kepramukaan dan pengetahuan yang diperoleh dalam lingkup gugus depan," lanjutnya.
Sementara itu, Ketua Sangga Kerja, Nada Ayu Widyaningrum, S.Pd, menjelaskan bahwa tujuan diselenggarakannya GWKK adalah untuk mengevaluasi kualitas Pramuka Penegak di wilayah Kwartir Cabang Banyumas.
"Kegiatan ini diikuti oleh 16 sangga, terdiri dari 8 sangga putra dan 8 sangga putri, dengan masing-masing sangga terdiri dari 8 peserta, sehingga total peserta mencapai 128 orang. Mereka didampingi oleh Pembina Pendamping," jelasnya.
Lebih lanjut, Nada menjelaskan bahwa terdapat berbagai jenis lomba yang dilaksanakan, antara lain Lomba Scouting Skill, Lomba Karya Tulis Ilmiah, Lomba Teknologi Tepat Guna, Lomba Saliro Busono, Lomba K3 Perkemahan, Lomba Tertib Administrasi dan Cerdas Tangkas Pramuka.
GWKK ini dilaksanakan selama empat hari, Sabtu 24 Juni – Selasa 27 Juni 2023 di Lapangan Desa Dawuhan Wetan Kedungbanteng, kegiatan ini juga merupakan seleksi dimana Juara I putra maupun putri, akan mengikuti kegiatan yang sama ditingkat provinsi yaitu Gladi Widya Cakra Adi Birawa.
Editor : EldeJoyosemito