get app
inews
Aa Text
Read Next : 14 Tempat Wisata di Purwokerto, Libur Panjang Akhir Tahun 2024 Segera Tiba

Gagasan Islam Melayu-Nusantara Raya UIN Saizu Purwokerto Jadi Isu di Asia 

Kamis, 06 Juli 2023 | 08:09 WIB
header img
Universitas Islam Negeri Profesor KH Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto semakin aktif dalam mengkampanyekan Islam moderat. (Foto: Istimewa)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Universitas Islam Negeri Profesor KH Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto semakin aktif dalam mengkampanyekan Islam moderat.

Salah satu inisiatifnya adalah melalui gagasan Kajian Islam Melayu-Nusantara Raya yang dibahas dalam forum Asia Islamic University Association (AIUA) di Brunei Darussalam pada 25-28 Juni 2023 lalu.

"Konsep Kajian Islam Melayu-Nusantara Raya merupakan implementasi konkret dari kampanye Islam Moderat (wasathiyyah). Gagasan ini berbasis pada wilayah dan diinisiasi oleh UIN Saizu Purwokerto, yang disambut antusias oleh kampus-kampus Islam di Asia," kata Rektor UIN Saizu Purwokerto, Prof Dr Mohammad Roqib MAg, pada Rabu (5/7/2023).

Roqib menjelaskan bahwa UIN Saizu Purwokerto telah mendapat sambutan hangat dalam forum Annual General Meeting (AGM) AIUA. Sebagai anggota aktif sejak tahun 2019, UIN Saizu Purwokerto selalu mengusung gagasan yang berbasis pada kearifan lokal dalam konteks kajian Islam yang bersifat nyata.

"UIN Saizu Purwokerto mendorong pentingnya kerjasama berbasis kolaborasi antara kampus-kampus Islam di Asia, mulai dari pertukaran mahasiswa, program pertukaran kredit, program gelar ganda, kunjungan dosen dan profesor, penelitian bersama, cuti sabbatical, konferensi internasional bersama, hingga akreditasi internasional,”kata Roqib.

Menurut Roqib, jika hal tersebut dapat diwujudkan, maka eksistensi Islam melalui lembaga pendidikan akan semakin nyata. Hal ini juga termasuk dalam konteks terlibat secara aktif dalam menghadapi berbagai persoalan kontemporer dunia.

"Kami sangat optimis, terlebih belum lama ini Indonesia berhasil menjadi tuan rumah acara R20 dan berhasil menunjukkan wajah Islam yang moderat dari Indonesia," ungkapnya.

Turut serta dalam kegiatan tersebut adalah Wakil Rektor 1, Prof. Fauzi M.Ag, serta Direktur International Office UIN Saizu, Dr. Moh. Sobirin. Forum ini diikuti oleh lebih dari 50 kampus.

"Dalam catatan kami, UIN Saizu Purwokerto selalu aktif sejak bergabung pada tahun 2019. Ini merupakan langkah nyata UIN Saizu Purwokerto menuju perguruan tinggi kelas dunia," kata Sobirin.

Selain kegiatan tersebut, UIN Saizu Purwokerto juga menjalin MoU dengan Universiti Islam Sultan Sharif Ali (UNISSA) Brunei Darussalam. Pembicaraan pra-MoU juga dilakukan dengan Cambodia University of Management and Technology. Rektor dari kampus tersebut, H.E. Dr. Mohamad Farid Hosen, yang juga menjabat sebagai penasihat kementerian di Kingdom of Cambodia, menyampaikan komitmen untuk segera mengikuti upaya MoU dengan UIN Saizu.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut