get app
inews
Aa Read Next : Relawan Jokowi Dukung Petahana Arif Sugiyanto Maju Lagi dalam Pilkada Kebumen

Pencari Kerang di Pantai Karangbolong Kebumen Hilang Terhempas Gelombang Laut Selatan

Rabu, 10 Januari 2024 | 18:07 WIB
header img
Ilustrasi Basarnas Cilacap melakukan pencarian. Foto: Istimewa

KEBUMEN, iNewsPurwokerto.id - Seorang pencari kerang di Pantai Karangbolong, Kecamatan Buayan, Kabupaten Kebumen dikabarkan hilang pada Rabu (10/1) siang tadi. Pencari kerang tersebut diduga terhempas gelombang hingga terseret arus pantai selatan.

Adah Sudarsa, SAR Mission Coordinator (SMC) Basarnas Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap langsung menerjunkan satu tim rescue untuk melakukan pencarian. Berdasarkan informasi, korban hilang sekitar pukul 09.30 WIB.

"Seorang pencari kerang di tebing sebelah barat muara Pantai Karangbolong terhempas gelombang sehingga terseret arus. Potensi SAR yang sudah berada dilokasi kejadian dan melakukan pencarian," kata Adah dalam keterangannya. 

Menurutnya, identitas pencari kerang yang hilang tersebut bernama Ahmad Saefulloh (23) warga RT 01 RW 03 Desa Karangbolong, Kecamatan Buayan, Kebumen.

 

Editor : Aryo Arbi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut