SURABAYA, iNews.id - Jelang duel antara Persebaya Surabaya lawan Persipura Jayapura, ada kabar baik dari Bajol Ijo. Laga kontra Persipura Jayapura dalam lanjutan Liga 1 2021/2022, Minggu (6/2/2022) pukul 18.15 WIB, skuad Bajul Ijo kembali diperkuat beberapa pemain yang sebelumnya absen akibat Covid-19 di laga melawan PSIS Semarang.
Dengan kekuatan lengkap, Persebaya bertekad kembali ke jalur kemenangan. Pelatih Persebaya Aji Santoso mengungkapkan, sejumlah pemain diakuinya telah sembuh dan telah berlatih kembali dengan tim.
Ady Setiawan, Rachmat Irianto, Koko Ari, dan Arsenio Valpoort, sudah berlatih pada sesi official training, Sabtu (5/2/2022) pagi.
"Beberapa pemain yang kemarin tidak bisa bergabung dengan tim karena positif, tadi pagi sudah mulai berlatih mengikuti latihan. Karena setelah dites hasilnya negatif," ungkap Aji Santoso, saat konferensi pers virtual.
"Memang ada beberapa pemain yang sudah bisa latihan Ady, Rian (Rachmat Irianto), Koko, Arsen, itu yang bisa berlatih Sabtu pagi."
Guna menambah amunisi timnya, pelatih asal Kepanjen, Kabupaten Malang telah meminta ke manajemen untuk menunda keberangkatan tiga pemainnya untuk memperkuat tim nasional (timnas).
Editor : EldeJoyosemito