MANCHESTER, iNewsPurwokerto.id - Pertandingan antara Manchester City dan Chelsea di lanjutan Liga Inggris 2023-2024 berakhir dengan hasil imbang
Hal ini menyebabkan Erling Haaland merasa frustrasi. Laga seru tersebut berlangsung di Etihad Stadium pada Minggu (18/2/2024).
Pertandingan berjalan dengan sengit, dan gol baru tercipta di akhir babak pertama. Chelsea mencetak gol lebih dulu melalui aksi Raheem Sterling pada menit 42, sementara Manchester City baru mampu menyamakan kedudukan pada menit 83 lewat gol yang dicetak oleh Rodri.
Hasil imbang ini ternyata membuat Haaland merasa frustrasi, yang terlihat saat ia tertangkap mendorong kamera setelah pertandingan berakhir.
Meskipun Haaland melepaskan 9 kali tembakan dan gagal memanfaatkan sejumlah peluang emas, pelatih Manchester City, Pep Guardiola, mencoba membela pemainnya.
Menurut Guardiola, Haaland tidak bisa disalahkan, dan setiap pemain pasti mengalami kegagalan dalam mencetak gol.
"Kami menciptakan peluang, dia memiliki peluang, dan lain kali dia akan mencetak gol. Saya tidak menyalahkannya. Ini adalah sepak bola, ini adalah manusia," ujar Guardiola.
Editor : EldeJoyosemito