get app
inews
Aa Read Next : Wacana Taman Safari Banyumas, Pj Bupati Bertolak ke Jawa Timur: Potensinya Besar!

Bertemu Anjasamara, Ferry Septha Indrianto Sebut Wellness Tourism sebagai Tren Wisata Baru di Solo

Selasa, 25 Juni 2024 | 16:24 WIB
header img
Bertemu Anjasamara, Ferry Septha Indrianto Sebut Wellness Tourism sebagai Tren Wisata Baru di Solo. Foto: Ist

SOLO, iNewsPurwokerto.id - Ketua Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Solo, Ferry Septha Indrianto (FSI) menyebut saat ini Solo Raya juga memiliki potensi di bidang medical yang akan sangat pas jika digabungkan dengan wellness tourism. Wisata dengan minat khusus seperti wellness tourism tengah menjadi tren di Indonesia, termasuk di wilayah Solo Raya.

Wellness tourism atau wisata kebugaran ini sendiri dikenal sebagai perjalanan yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan fisik, emosional, dan spiritual.

"Wellness tourism ini penting karena pariwisata Solo Raya sedang berkembang dengan pesat, di mana tren wisata kebugaran (wellness tourism) juga sedang diminati oleh wisatawan," kata Kadin Solo, Ferry Septha Indrianto, dalam keterangannya usai acara Hari Yoga Internasional 2024, Senin (24/6).

Saat ini, menurutnya terdapat sejumlah rumah sakit, baik rumah sakit umum maupun rumah sakit khusus yang tersedia di Solo Raya.

Belum lagi sejumlah potensi yang berada di wilayah atau kabupaten-kabupaten di sekitar Solo. Namun perlu upaya untuk dapat mengkombinasikan potensi tersebut. 

Agar ada segmen baru yang menginginkan tidak hanya bisa berobat, namun juga berekreasi dan berbelanja, bisa dikemas dalam satu paket yang menarik.

Ferry lalu mencontohkan sudah banyak masyarakat yang datang dari luar daerah ke Solo melakukan terapi kesehatan di rumah sakit atau fasilitas kesehatan lain dengan waktu tunggu yang lama. 

Kata dia, akan menarik lagi ketika ada paket yang dikemas, sehingga bisa menawarkan sesuatu yang menarik selain berobat atau terapi kesehatan.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut