get app
inews
Aa Text
Read Next : BPJS Ketenagakerjaan Purwokerto Sosialisasikan Aplikasi JMO di Purbalingga

Ratusan Massa Simpatisan Fahmi-Dimas Sabotase Kantor PKB Purbalingga

Kamis, 29 Agustus 2024 | 20:59 WIB
header img
Ratusan Massa Simpatisan Fahmi-Dimas Sabotase Kantor PKB Purbalingga. Foto: Catur Edi Purwanto

PURBALINGGA, iNewsPurwokerto.id - Ratusan massa simpatisan pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Purbalingga, Fahmi Muhammad Hanif-Dimas Prasetyahani (Fahmi-Dimas) menyabotase gedung sekretariat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Purbalingga, Kamis (29/8/2024).

Pantauan wartawan di lokasi, sekitar pukul 13.00 WIB, massa yang mengenakan kaos bergambar Fahmi-Dimas nampak berkumpul di dalam maupun di halaman gedung. Sementara di tepi jalan, terparkir puluhan mobil, motor, hingga odong-odong beratribut PKB dan partai-partai pengusung Fahmi-Dimas.


Suasana sekitar sekretariat Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Purbalingga, Kamis (29/8/2024). Foto: Catur Edi Purwanto

 

Padahal di Pilkada Purbalingga tahun 2024, PKB merupakan salah satu partai pengusung pasangan Dyah Hayuning Pratiwi-Mahendra Farizal (Tiwi-Hendra).

Menanggapi hal tersebut, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) PKB Kabupaten Purbalingga, Aman Waliyudin sangat menyayangkan aksi ilegal tersebut. Terlebih, kata Aman, massa pendukung Fahmi-Dimas masuk secara paksa dengan cara merusak kunci pintu.

“Saat peristiwa tadi, kami semua pengurus dari mulai DPC sampai PAC sedang rapat konsolidasi di tempat lain dan hanya dapat informasi dari video yang tersebar,” kata Aman.

Saat ini, pihaknya masih melakukan investigasi internal untuk kemudian melaporkan kasus ini pada pihak kepolisian. “Masih kami dalami, apa saja (fasilitas) yang rusak dan siapa-siapa saja yang terlibat, kami akan tempuh jalur hukum,” ujar Aman.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut